Updated : Kamis, 27 Juni 2013
00.38.00
Tim Beruang Madu kembali memetik kemenangan setelah di enam laga sebelumnya mencatat masing-masing tiga imbang dan kalah.
Persiba Balikpapan menghentikan paceklik
kemenangan usai mendulang angka penuh usai menghajar Persiwa Wamena 3-0
dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2012/13 di Stadion Persiba,
Rabu (26/6).
Kemenangan ini menghapus dahaga Persiba terhadap angka penuh. Di enam laga sebelumnya, tim Beruang Madu
mendapatkan masing-masing tiga imbang dan kalah. Raihan tiga angka
menempatkan Persiba di peringkat ke-12 klasemen sementara usai
mengoleksi nilai 29 dari 26 laga yang dilalui.
Sebaliknya,
kekalahan membuat Persiwa makin terpuruk. Di laga sebelumnya, Persiwa
tidak bisa melanjutkan pertandingan saat dikalahkan Barito Putra 3-0,
dan laga dihentikan menjelang babak pertama berakhir akibat tim Badai Pegunungan
kekurangan pemain. Kendati demikian, kekalahan dari Persiba tidak
mengubah posisi Persiwa di peringkat ke-16 klasemen dengan koleksi nilai
24 dari 27 laga.
Walau menghadapi Persiwa yang sedang dilanda
krisis finansial, Persiba harus bekerja keras untuk meraih kemenangan.
Upaya Persiba membuka keunggulan terjadi pada menit ke-28 melalui gol
Johan Yoga Utama.
Di babak kedua, pertahanan Persiwa memaksa
Persiba harus memutar otak untuk menggandakan keunggulan. Tuan rumah
akhirnya bisa menggandakan keunggulan pada menit ke-76 melalui gol
penalti Patrice Nzekou.
Menjelang pertandingan berakhir, Persiba memastikan kemenangan 3-0. Kembali eksekusi penalti Nzekou menjebol gawang Persiwa.