Berita Sepak Bola Nasional -- PSMS Medan gagal meraih poin penuh dalam lawatannya ke kandang PS Bintang Jaya Asahan dalam lanjutan Indonesia Soccer Championship, Minggu (15/5). Unggul sejak babak pertama, namun Bintang Jaya Asahan berhasil bangkit dan terhindar dari kekalahan di kandang mereka, Stadion Mutiara Asahan. Adalah Yusrizal Muzaki yang membuat tim tamu harus puas berbagi angka lewat tendangan bebasnya pada Injuri time yang gagal diantisipasi oleh Kiper PSMS Medan Yuda Andika.
Jalannya pertandingan antara sesama kedua tim berlangsung dengan tensi tinggi. Gol pertama PSMS tercipta pada menit 31 lewat tendangan first time Willyando dengan memanfaatkan umpan Imam Bagus Kurnia. Permainan buruk tim tuan rumah berhasil dimanfaatkan Ayam Kinantan untuk memimpin pertandingan termasuk menciptakan peluang-peluang lain. Skor ini bertahan hingga babak pertama selesai.
Memasuki babak kedua, penampilan tim tuan rumah membaik. Hal ini membuat jual beli serangan antara kedua tim terus terjadi dengan sejumlah peluang yang gagal dikonversi menjadi gol. Bahan tingginya intesitas jual beli serangan ini nyaris memicu keributan antar pemain akibat pelanggaran-pelanggaran keras yang terjadi. Kapten Bintang Jaya Asahan yang juga mantan pemain PSMS Medan Faisal Azmi dan rekan satu timnya Riki Kurniadi bahkan menjadi korban dan harus ditandu keluar lapangan.
Keberuntungan akhirnya menghampiri tuan rumah, saat pemain pengganti Yusrizal Muzaki berhasil menceploskan si kulit bundar ke gawan Yuda Andika lewat eksekusi tendangan bebas, hingga skor berakhir 1-1.
"Hasil pertandingan kami harus puas berbagi poin di pertandingan ini. Hanya saja saja, kami kecewa dengan kepemimpinan wasit yang tidak menunjukkan permainan fair play. Namun kita bersyukur bisa mencuri 1 poin disini," ujar Manajer Tim PSMS Medan Freddy Hutabarat, usai pertandingan.
Hal senada juga disampaikan Pelatih Bintang Jaya Asahan Syahrial Effendi. Menurutnya hasil akhir tetap mereka syukuri meski harus berbagi angka dengan tim tamu.
"Sebenarnya hasil ini (imbang) haram bagi kami. Dibabak pertama permainan kami sangat buruk. Namun, dibabak kedua para peman mukai bangkit," ungkapnya.
Dalam laga tersebut, kedua tim sama-sama melakukan tiga kali pergantian pemain. Di kubu PSMS Medan pergantian pemain dikakukan terhadap Imam Bagus Kurnia,7 digantikan oleh Fiwi Dwi Pan; Donny F Siregar,27 digantikan oleh Tri Yudha Handoko, 24; dan Willyando,23 digantikan M Yassir Aziz,17.
Dikubu Bintang Jaya Asahan pergantian pemain dilakukan atas, Faisal Azmi, 77 digantikan olehDimas Satria, 12; Heri Berlian, 9 dan Riki Kurniadi, 6 digantikan oleh Yusrizal Muzaki,8 dan Rio Syahputra Damanik,21.[rgu]
Medan Bagus
Minggu, 15 Mei 2016
PSMS Medan Tahan Imbang Bintang Jaya 1-1
By Admin Staff
Updated : Minggu, 15 Mei 2016
22.59.00
Tweet
Berita Terkait
Comment
ISL 2015
No | Klub | P | W | D | L | GD | PTS |
---|---|---|---|---|---|---|---|
GROUP K | |||||||
1. | PERSIPURA | 6 | 4 | 0 | 2 | 9-6 | 12 |
2. | AREMA INDONESIA | 6 | 3 | 2 | 1 | 14-7 | 11 |
3. | SEMEN PADANG | 6 | 3 | 1 | 2 | 10-8 | 10 |
4. | PERSELA | 6 | 0 | 1 | 5 | 6-18 | 1 |
GROUP L | |||||||
1. | PERSIB | 6 | 4 | 1 | 1 | 11-7 | 13 |
2. | PELITA BANDUNG RAYA | 6 | 2 | 2 | 2 | 4-4 | 8 |
3. | MITRA KUKAR | 6 | 1 | 2 | 3 | 8-10 | 5 |
4. | PERSEBAYA | 6 | 0 | 5 | 1 | 7-9 | 5 |
Sumber : PT Liga Indonesia
Jadwal Pertandingan
No Result
ISL 2015
No Result