Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Sabtu, 27 April 2013

Jamu Persifa, Persires Janji Tampil Ofensif

By
Updated : Sabtu, 27 April 2013 21.52.00
Persires Banjarnegara akan menjadi tuan rumah perdana dalam Kompetisi Divisi Utama 2013 di Grup 2. Sejatinya, Persires menjadi tuan rumah menjamu Persemalra pada pertandingan hari Kamis (25/4) namun tim tamu tak hadir alias WO. Dan kini, tim yang bermarkas di Banjarnegara akan meladeni Persifa Fak-Fak di Stadion Sumitro Kolopaking, Banjarnegara, Minggu (28/4).

“Pelatih telah menginstruksikan kepada pemain untuk main menyerang sejak menit pertama,” ungkap Manajer Persires Banjarnegara Borgo Pane, Sabtu (27/4). Pelatih Lilik Suheri nantinya akan mendapat asistensi Edward Tjong, pelatih berpengalaman yang malang melintang dalam persepakbolaan nasional.

Menurut Borgo, Edu, demikian panggilannya, hanya memberikan bantuan teknis kepada timnya. Dan pertandingan besok menjadi laga perdana yang menjadi fokus perhatian Edu. Sejatinya, Edward Tjong bukanlah pelatih yang asing di Persires. Dalam kompetisi Divisi Utama 2011-2012 lalu, Edulah yang menjadi pelatihnya sehingga ia cukup dikenal di klub tersebut.

Edu sendiri memang diharapkan memberikan ilmunya kepada Persires. Apalagi pelatih ini juga telah melihat permainan Persifa saat tim ini bermain melawan Persis Solo, Kamis (25/4) lalu di Stadion Manahan, Solo. “Saya harap dia bisa memberikan gambaran pola permainan lawan,” kata Borgo.

Laga perdana di Stadion Sumitro Kolopaking ini diharapkan bisa menarik dukungan publik Banjarnegara. Menurut Borgo, beberapa coordinator wilayah suporter di daerah ini telah bertemu dengannya. “Mereka intinya akan memberikan dukungan setiap kali kami main di Banjarnegara,” jelasnya.(Rizki Daniarto)

Berita Terkait

Comment