Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Selasa, 14 Mei 2013

Deltras di Kalahkan Perseba Super 1-4

By
Updated : Selasa, 14 Mei 2013 02.52.00
Buruknya koordinasi lini belakang Deltras Sidoarjo harus dibayar mahal. Tandang ke Stadion Gelora Bangkalan, Senin (13/5/2013) sore, The Lobster dicukur tuan rumah Perseba Bangkalan Super dengan telak 4-1.

Babak I:

Babak pertama baru berlangsung empat menit, Perseba memiliki kesempatan melalui Perry Somah. Sayang tandukannya, hasil umpan Danilo Fernando, masih melebar. Semenit berselang, Perry melepaskan tendangan terarah dari luar kotak penalti. Tapi bola masih dapat ditepis kiper Afriyanto.

Masuk menit kedelapan, Marzuki bergerak bebas dan tinggal berhadapan dengan kiper Aditya. Sayangnya sepakan kaki kanan Marzuki justru membentur tiang gawang. Hingga 10 menit awal babak pertama, kedua tim masih bermain imbang 0-0.

Berawal dari tendangan bebas Marzuki, Deltras mendapat kesempatan di menit ke-19. Sayang gagal dimanfaatkan Engkus Kuswaha maupun Khomad Suharto. Perseba Super mendapat dua peluang melalui free kick Danilo Fernando dan sepakan Perry. Namun kiper Afriyanto sukses mementahkannya.

Striker Perseba, Fandi Ahmad akhirnya mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-43. Datang dari lini kedua, Fandi yang lepas dari kawalan Cheick Oumar Doumbia, tendangan lambung Fandi sukses menggetarkan jala Deltras. Skor 1-0 bertahan hingga jeda laga.

Babak II:
Deltras mengambil kendali serangan di awal babak kedua. Masuknya pemain pengganti, Faisal Muttaqin membuat serangan The Lobster lebih hidup. Sayangnya keasyikan menyerang membuat Deltras lengah.

Tuan rumah menggandakan kedudukan menjadi 2-0 di menit ke-53. Berawal dari tendangan sudut Danilo, bola ditanduk oleh Perry. Tapi masih membentur tubuh Oumar. Bola liar akhirnya berhasil dikonversi menjadi gol oleh pemilik nomor pungung 99 itu.

Untuk memaksimalkan serangan, Djoko Susilo memasukkan striker asal Mali, Bissa Donald menggantikan Marzuki di menit ke-57. Buruknya pertahanan Deltras harus dibayar mahal lewat terjadinyagol ketiga Perseba di menit ke-60.

Lepas dari jebakan offside, Perry Somah kembali sukses memperdaya kiper Afriyanto. Perseba Super ungul telak 3-0. Selang dua menit, atau pada menit ke-62, Deltras berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 1-3.

Adalah pemain anyar, Khomad Suharto yang mencatatkan namanya di papan skor. Lepas dari kawalan dua bek Perseba, eks pemain Persebaya ini berhasil memperdaya kiper Aditya Fajar dalam duel satu lawan satu.

Masuk menit ke-72, sebuah pelanggaran dilakukan Andik Rendika kepada Hariyanto di kotak penalti. Perseba pun mendapat hadiah penalti dari wasit Ahmad Tuharea. Danilo yang menjadi eksekutor, berhasil menjalankan tugasnya dengan sempurna. Perseba unggul 4-1.

Tertinggal tiga gol dengan siswa waktu hanya 15 menit, membuat Deltras tampil kurang greget. Pertandingan masih dikendalikan oleh tuan rumah. Perseba juga lebih aktif menyerang dan menciptakan peluang.

Faisal melpaskan tendangan jarak jauh pada menit ke-90. Tapi bola dapat digagalkan kiper Aditya. Skor 4-1 pun bertahan hingga pluit panjang. Hasil ini mengantar Perseba baik ke posisi tiga klasemen sementara Grup III dengan 18 poin. Sedangkan Deltras belum beranjak dari posisi lima. [sya/but]

Perseba Super:

Aditya Fajar, Khodari Amir (Muhammad Nizar, 38'), Miftahul Huda, Heri Santoso, Miftahul Chamli, Victor da Silva (Rahmad Wahyudi, 76'), Danilo Fernando, Feri Aman Saragih (C), Harianto, Perry Somah, Fandi Ahmad (Mone Lohy, 88').

Deltras:
Afriyanto, Kasiadi, Cheick Oumar Doumbia, Aulia Tri Hartanto (Heri Viandoyo, 83'), Andik Rendika, Jefri Dwi Hadi(C), Khomad Suharto, Sugiharto (Faisal Muttaqin, 46'), Marzuki (Bissa Donald, 57'), Engkus Kuswaha, Komang Mariawan.
Pelatih: Djoko Susilo

Wasit: Ahmad Tuharea (Makassar)

Berita Terkait

Comment