Persis Solo berhasil mengalahkan Persiku Kudus dengan skor 2-1 dalam pertandingan uji coba persiapan kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2014 di Stadion Manahan Solo, Kamis malam.

Tim Persis melakukan pertandingan uji coba melawan Persiku yang disaksikan sekitar 10.000 penonton tersebut berjalan seru dan menarik, karena kedua kesebelasan menampilkan permainan cepat dengan pressing atau tekanan ketat.

Ferriyanto dan kawan-kawan pada babak pertama tampil taktis untuk bisa menghadang setiap serangan Persiku yang dikoordinir oleh Mustofa. Sehingga, Persiku asuhan pelatih Agus Riyanto itu, serangannya sulit menembus pertahanan tim tuan rumah.

Pamain asing Persis Macelo Cirelli, dan barisan belakang lainnya Fandi Edy, Hendri Aprilianto, serta Yogas Priya, kelihatan bermain solid, sehingga setiap serangan lawan sering digagalkan.

Persis yang melakukan serangan dari bawah akhirnya menghasilkan gol pada menit 18 melalui tendangan Ferryanto. Gol Persis berawal dari umpan Yanuar dari tengah yang disodorkan ke depan kepada Ferryanto. Ferry langsung melakukan tembakan ke arah gawang masuk, sehingga kedudukan menjadi 1-0.

Kesebelasan Persis yang unggul satu gol menjadi lebih bersemangat malakukan serangan melalui kedua pemain sayapnya, Tinton Suharto dan Bayu Nugroho. Umpan-umpang kedua pemain sayap ini, sering membahayakan pertahanan lawan.

Persis mendapat peluang di menit 27 melalui Ferryanto yang memanfaatkan umpan silang dari pemain sayap Tinton, tetapi tendangan kerasnya pas dipelukan kiper Persiku, Edi Bagus yang bermain cekatan. Sehingga, kedudukan tetap bertahan 1-0 hingga babak pertama usai.

Memasuki babak kedua, Persis mengganti beberapa pemainnya, Andrid Wibowo masuk menggantikan Tinton Suharto, Yogas Prima diganti Dwijoko untuk menambah daya gempur tim tuan rumah.

Persis baru mampu menambah gol di menit 60 melalui sundulan kepala yang dilakukan oleh Ferryanto, sehingga kedudukan menjadi 2-0. Gol Persis ini, berawal dari umpan silang yang dilakukan oleh Andrid ke depan gawang Persiku dan langsung disambut dengan tandukan kepala Ferryanto yang mampu menggetarkan gawang lawan.

Posisi ungggul dua gol tersebut membuat Persisi menurunkan tempo permainan, dan sebaliknya kondisi itu dapat dimanfaakan tim lawan yang melakukan pressing ketat.

Persis akhirnya lengah dan gawangnya kebobolan di menit 82 melalui tendangan Sigit, karena kesalahan kiper Agung Prasetya yang terlalu berani ke depan menghalau bola, sehingga kedudukan menjadii 2-1.

Gol Persiku tersebut karena kelengahan pemain barisan belakang yang membuat kiper Agung maju menghalau bola dan jatuh di kaki Sigit. Sigit yang melihat gawang Persis kosong karena ditinggalkan kipernya itu melakukan tembakan langsung ke arah gawang dan masuk.

Kedudukan 2-1 untuk kemenangan Persis tersebut bertahan hingga wasit yang memimpin pertandingan Rumi Iqbal (Solo) meniup peluit panjang tanda babak kedua berakhir.

Pelatih Persiku Kudus Agus Riyanto, mengaku puas dengan permainan anak-anak asuhnya yang penuh semangat meladeni permainan tuan rumah yang memiliki banyak pemain berpengalaman.

"Pada babak pertama permainan anak-anak memang masih kurang, tetapi babak kedua mereka bisa berkembang melalui permainan dari kaki ke kaki. Masih banyak yang harus kami evaluasi, karena waktunya juga masih panjang untuk memperbaiki kekurangan tim," kata Agus Riyanto.

Pelatih Persis Solo, Widyantoro mengatakan, timnya sudah mulai menunjukkan kemajuan, meski masih banyak yang harus dibenahi. Peran pemain pada lini belakang, tengah, dan depan sudah cukup bagus.

"Kami masih harus melakukan banyak latihan terutama kerja sama tim. Namun, mereka sudah ada peningkatan cukup bagus," kata Widyantoro.  (Antaranews)