Sebagai bentuk komitmen dalam meningkatkan kualitas pemain usia muda
sekaligus memberi wadah berkompetisi, LIGA kembali akan menggelar
Kompetisi U-21 Indonesia Super League 2014. Rencananya, Kompetisi U-21
ISL 2014 aakan bergulir pada 12 April - 27 September 2014.
Kompetisi yang sering melahirkan pemain berbakat penuh talenta ini akan melibatkan 22 klub yang akan dibagi ke dalam 5 grup. Distribusi pembagian grup tersebut didasarkan pada pertimbangan geografis, yakni :
Grup 1 : Sriwijaya FC, Semen Padang, Persib Bandung, Pelita Bandung Raya. (home and away).
Grup 2 : Persija, Persita, Persijap, Persiba Bantul, Arema. (home and away).
Grup 3 : Persela, Persepam MU, Gresik United, Persebaya, Persik. (home and away).
Grup 4 : Putra Samarinda, Persiba Balikpapan, Mitra Kukar, Barito Putera. (home and away).
Grup 5 : Persipura, Persiram, Perseru, PSM. (Home Tournament).
Kompetisi U-21 ISL 2014 ini akan berlangsung dalam empat babak. Babak penyisihan berlangsung pada 12 April – 12 Juni 2014. Tim yang berhak lolos ke babak 12 besar adalah, peringkat 1 & 2 grup 1; peringkat 1, 2, &3 grup 2; peringkat 1,2,3 grup 3; peringkat 1&2 grup 4; dan peringkat 1&2 grup 5.
Pada babak 12 besar, tim yang lolog akan dibagi dalam 3 grup, masing-masing 4 klub, dengan sistem home tournament. Berlangsung pada 9 Agustus – 6 September 2014.
“Pada fase 12 besar ini, juara masing-masing grup dan satu runner-up terbaik berhak maju ke babak semifinal. Di babak semi final ini akan menggunakan sistem knock-out dan format home & away, pada 14 dan 20 September 2014. Sedangkan final akan berlangsung pada 27 September 2014,” kata Joko Driyono, CEO PT Liga Indonesia.
Terkait pemain yang boleh didaftarkan adalah pemain dengan kelahiran maksimal 1 Januari 1993. Sedangkan pendaftaran pemain tahap-1 akan berlangsung pada 5 Maret – 11 April 2014, dan tahap-2 pada 9-23 Mei 2014. (ligaindonesia)
Kompetisi yang sering melahirkan pemain berbakat penuh talenta ini akan melibatkan 22 klub yang akan dibagi ke dalam 5 grup. Distribusi pembagian grup tersebut didasarkan pada pertimbangan geografis, yakni :
Grup 1 : Sriwijaya FC, Semen Padang, Persib Bandung, Pelita Bandung Raya. (home and away).
Grup 2 : Persija, Persita, Persijap, Persiba Bantul, Arema. (home and away).
Grup 3 : Persela, Persepam MU, Gresik United, Persebaya, Persik. (home and away).
Grup 4 : Putra Samarinda, Persiba Balikpapan, Mitra Kukar, Barito Putera. (home and away).
Grup 5 : Persipura, Persiram, Perseru, PSM. (Home Tournament).
Kompetisi U-21 ISL 2014 ini akan berlangsung dalam empat babak. Babak penyisihan berlangsung pada 12 April – 12 Juni 2014. Tim yang berhak lolos ke babak 12 besar adalah, peringkat 1 & 2 grup 1; peringkat 1, 2, &3 grup 2; peringkat 1,2,3 grup 3; peringkat 1&2 grup 4; dan peringkat 1&2 grup 5.
Pada babak 12 besar, tim yang lolog akan dibagi dalam 3 grup, masing-masing 4 klub, dengan sistem home tournament. Berlangsung pada 9 Agustus – 6 September 2014.
“Pada fase 12 besar ini, juara masing-masing grup dan satu runner-up terbaik berhak maju ke babak semifinal. Di babak semi final ini akan menggunakan sistem knock-out dan format home & away, pada 14 dan 20 September 2014. Sedangkan final akan berlangsung pada 27 September 2014,” kata Joko Driyono, CEO PT Liga Indonesia.
Terkait pemain yang boleh didaftarkan adalah pemain dengan kelahiran maksimal 1 Januari 1993. Sedangkan pendaftaran pemain tahap-1 akan berlangsung pada 5 Maret – 11 April 2014, dan tahap-2 pada 9-23 Mei 2014. (ligaindonesia)