Widodo C Putra saat bertemu dan sharing dengan pemian Persegres
Pelatih
Persegres Gresik United, Widodo Cahyono Putro, kini sedang cemas jelang
menatap laga krusial lawan Persita Tangerang, di Stadion Petrokimia,
Gresik, Kamis (30/5/2013) nanti.
Dua pilar andalan Laskar Joko Samudro sedang dibekap cedera.
Dua pilar yang berposisi sebagai gelandang ini adalah Guy Bertrand Ngon Mamoun asal Kamerun dan Siswanto.
Mereka
mengalami cedera hamstring. Kedua pilar lini tengah ini cedera saat
Persegres bertamu ke kandang Persela, Minggu (26/5/2013) lalu.
Dilaga
yang berakhir imbang 1-1 ini, Mamoun digantikan Achmad Sembiring di
menit ke-45, sedangkan Siswanto digantikan Habib Syukron di menit ke-39.
"Mereka
masih dalam tahap pemulihan. Saya harap Kamis besok mereka sudah fit
dan bisa diturunkan saat lawan Persita," kata Widodo ditemui Surya
(Tribunnews.com Network) ditemui Stadion Petrokimia, Gresik, Selasa
(28/5/2013) pagi.
Di latihan pagi ini, Mamoun dan Siswanto tidak tampak di Stadion Petrokimia.
Di latihan perdana paska laga Persela ini, Widodo hanya memberikan materi latihan ringan.
Semua porsi latihan yang diberikan dimaksudkan untuk mengembalikan kebugaran pemain setelah libur satu hari.
Widodo tak ingin pemain terlalu kelelahan.
Seperti diketahui, jadwal Persegres bulan ini sangat padat.
Usai bertamu ke kandang Persepam Madura United, Kamis (23/5/2013), Persegres lanjut ke kandang Persela, Minggu (26/5/2013), dan empat hari kemudian Persegres harus menjamu Persita, Kamis (30/5/2013).
"Jadwal padat
ini tentunya membuat pemain cepat lelah dan sulit berpikir. Serta
membuat pemain rawan mengalami cedera. Makanya, setelah kemarin (Senin,
27/5/2013) libur, di latihan perdana ini saya hanya memberikan latihan
ringan berupa pemanasan, happy game, dan conditioning," papar Widodo.
Dijelaskan
Widodo, terkait cederanya dua pilar ini, jangan sampai membuat Laskar
Joko Samudro terbebani. Pasalnya, Persegres tidak bergantung pada satu
atau dua pemain.
Melainkan bergantung pada kolektivitas dan kerja sama semua pemain.
"Kami
tidak bergantung kepada satu atau dua pemain saja. Tapi seluruh tim.
Antara pemain yang satu dengan pemain lainnya harus saling support,"
pungkasnya.
Sumber: Surya