Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Selasa, 28 Januari 2014

PSSI Resmi Launching ISL 2014

By
Updated : Selasa, 28 Januari 2014 13.14.00
Bertempat di Hotel Shangri-la Surabaya, Liga Super Indonesia (ISL) 2014 resmi dibuka dan diperkenalkan kepada publik, Minggu malam (26/1/2014) WIB.

Dalam acara tersebut hadir seluruh jajaran kepengurusan PSSI mulai dari Ketua Umum Djohar Arifin Husein, Wakil Ketua La Nyalla M. Mattalitti serta Sekretaris Jendral Djoko Driyono.

Launching ini menjadi penanda dimulainya sejarah baru pesepakbolaan Tanah Air. Untuk musim baru yang akan mulai bergulir 1 Febuari 2014 mendatang, ISL akan diikuti 22 klub hasil unifikasi dua liga, ISL dan IPL.

Berdasarkan sejumlah tahapan verifikasi yang telah dilakukan PSSI, terjaring 18 klub ISL dan 4 klub IPL yag berhak berkompetisi dengan format dua wilayah ini.

“Seluruh aspek teknis yang menjadi domain LIGA, telah kita jalankan dan kami nyatakan kompetisi ISL 2014 siap diputar mulai 1 Februari 2014," demikian Sekjen PSSI Djoko Driyono di laman resmi PT. Liga Indonesia.

"Sebagai langkah awal, Jadwal pertandingan, Manual Liga dan Regulasi kompetisi ISL 2014 telah rampung disiapkan oleh LIGA. Pada tataran SDM, kami juga telah menggelar workshop bagi seluruh klub peserta, perangkat pertandingan, hingga tenaga profesional seperti Local General Coordinator,” ia menambahkan.

Dalam pelaksanaan format dua wilayah PSSI membagi ke dalam wilayah barat dan wilayah timur.

Wilayah Barat dihuni oleh Semen Padang, Arema Cronus Indonesia, Gresik United, Sriwijaya FC, Persita Tangerang, Persik Kediri, Persija Jakarta, Persib Bandung, Pelita Bandung Raya dan Barito Putra.

Sementara Wilayah Timur dihuni oleh Persipura, Perseru Serui, Mitra Kukar, Putra Samarinda, Persiram, Persiba Bantul, Persela Lamongan, Persepam, Madura United, Persebaya Surabaya, Persiba Balikpapan, dan PSM Makasar. (inilah.com)




Berita Terkait

Comment