Pusamania Borneo FC (PBFC) membuktikan janjinya untuk bangkit usai kalah dari
Persida Sidoarjo beberapa hari lalu. Ya, Pesut Etam mengandaskan
perlawanan Kalteng Putra, 2-1 di Stadion Segiri Samarinda, Sabtu (26/4)
dalam laga lanjutan Divisi Utala 2014.
Dua gol kemenangan PBFC dilesakkan oleh Febri Hamzah dan Danilo Fernando. Sedangkan gol hiburan Laskar Isen Mulang diciptakan oleh Ifeanyikhu.
Di awal laga, tepatnya di menit ke 10, PBFC langsung unggul 1-0 melalui Febri Setiadi Hamzah. Tertinggal, Kalteng Putra mencoba membalas. Pada menit 12 Kalteng Putra hampir saja menyamakan kedudukan lewat sundulan Arif Kurniawan, namun sundulannya melenceng ke sisi kanan gawang Bayu Cahyo Wibowo.
PBFC juga membalas dan mencoba menambah gol dengan terus menekan pertahanan lawan. Terlalu asyik menyerang, pada menit ke 31, penyerang Kalteng Putra Ifeanyikhu berhasil lolos dari pertahanan PBFC dan mencetak gol sehingga skor berubah 1-1.
Pada babak kedua, PBFC tidak memberi kesempatan Kalteng Putra untuk mengembangkan permainan. Gol penentu kemenangan PBFC lahir dari tendangan bebas Danilo Fernando pada menit 74. Kedudukan 2-1 untuk PBFC bertahan hingga peluit babak kedua berakhir.
Usai laga arsitek Pesut Etam, Nus Yadera mengatakan anak asuhnya bisa konsisten menjaga irama permainan sehingga bisa meraih kemenangan kedua di kandang.
"Saya senang kami bisa meraih kemenangan. Meski begitu tetap ada evaluasi di tim kita. Kami berharap di pertandingan selanjutnya melawan Martapura FC, Selasa (29/4), dapat kembali meraih kemenangan,"ungkap Nus Yadera.
Susunan Pemain :
PBFC : Budi Cahyo Wibowo(GK), Usep Munandar, Afriyandi, Sutikno, M Agus Nirwanto, Akbar Rasyid, I Wayan Gangga Mudana, Danilo Fernando(C), Hariyanto, Febri Setiafi Hamzah, Mahamadi Ilboudo.
Pelatih: Nus Yadera
Kalteng Putra FC : Decky Ardian(GK), Edi. Nurhidayat, Bayu Sunarto, Achmad Faris, Stefanus Bungaran, Roni Firmansyah, Antonio Teles (C), Bayu Pradana, Ifeanyikhu Kwu Charles, Arif Kurniawan.
Pelatih: Edi Paryono
Dua gol kemenangan PBFC dilesakkan oleh Febri Hamzah dan Danilo Fernando. Sedangkan gol hiburan Laskar Isen Mulang diciptakan oleh Ifeanyikhu.
Di awal laga, tepatnya di menit ke 10, PBFC langsung unggul 1-0 melalui Febri Setiadi Hamzah. Tertinggal, Kalteng Putra mencoba membalas. Pada menit 12 Kalteng Putra hampir saja menyamakan kedudukan lewat sundulan Arif Kurniawan, namun sundulannya melenceng ke sisi kanan gawang Bayu Cahyo Wibowo.
PBFC juga membalas dan mencoba menambah gol dengan terus menekan pertahanan lawan. Terlalu asyik menyerang, pada menit ke 31, penyerang Kalteng Putra Ifeanyikhu berhasil lolos dari pertahanan PBFC dan mencetak gol sehingga skor berubah 1-1.
Pada babak kedua, PBFC tidak memberi kesempatan Kalteng Putra untuk mengembangkan permainan. Gol penentu kemenangan PBFC lahir dari tendangan bebas Danilo Fernando pada menit 74. Kedudukan 2-1 untuk PBFC bertahan hingga peluit babak kedua berakhir.
Usai laga arsitek Pesut Etam, Nus Yadera mengatakan anak asuhnya bisa konsisten menjaga irama permainan sehingga bisa meraih kemenangan kedua di kandang.
"Saya senang kami bisa meraih kemenangan. Meski begitu tetap ada evaluasi di tim kita. Kami berharap di pertandingan selanjutnya melawan Martapura FC, Selasa (29/4), dapat kembali meraih kemenangan,"ungkap Nus Yadera.
Susunan Pemain :
PBFC : Budi Cahyo Wibowo(GK), Usep Munandar, Afriyandi, Sutikno, M Agus Nirwanto, Akbar Rasyid, I Wayan Gangga Mudana, Danilo Fernando(C), Hariyanto, Febri Setiafi Hamzah, Mahamadi Ilboudo.
Pelatih: Nus Yadera
Kalteng Putra FC : Decky Ardian(GK), Edi. Nurhidayat, Bayu Sunarto, Achmad Faris, Stefanus Bungaran, Roni Firmansyah, Antonio Teles (C), Bayu Pradana, Ifeanyikhu Kwu Charles, Arif Kurniawan.
Pelatih: Edi Paryono