Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Kamis, 04 April 2013

Bontang FC Genjot Fisik Pemain Siang Hari

By
Updated : Kamis, 04 April 2013 23.37.00
Bontang FC Tempa Fisik Siang Hari
Skuad BONTANG FC saat latihan. Foto : MO Bontang

Bontang FC kembali latihan menyongsong laga tandang melawan Pro Duta FC di Lubuk Pakam, Minggu (14/4) nanti. Pasukan Camara Fode ini fokus menggelar latihan rutin secara bergantian di tiga lapangan yang ada di Bontang, yakni Stadion Taman Prestasi Bontang Lestari, Stadion Mulawarma,  hingga Stadion BTN Bontang Utara.

Penambahan program latihan bagi Riduansyah dan kawan-kawan dilaksanakan secara bervariasi dan dipimpin langsung Camara Fode. Khusus untuk latihan di Stadion BTN, Rabu (3/4) lalu, sengaja digelar siang hari mulai pukul 13.30 hingga 16.00 Wita sore. Careca--panggilan akrab Camara Fode--berharap ketahanan fisik para pemainnya lebih teruji saat bermain dalam kondisi cuaca panas.

"Tapi latihan pukul 13.30 itu hanya dilakukan beberapa kali dalam seminggu, sisanya seperti biasa. Yah, kita sadari fisik pemain masih kurang dan harus ditingkatkan. Dan pengalaman selama ini, salah satu faktor kekalahan tim ini lebih disebabkan fisik pemain kalah bersaing dengan lawan,” jelas Careca, Kamis (4/4).

Selain fisik, Careca tetap konsentrasi mengevaluasi teknik hingga kerjasama tim. Sebab, dari beberapa laga sebelumnya, Bontang FC kerap keteter bila ditekan lawan. Pemain terlihat kurang sabar dan panik ketika menghalau serangan lawan. "Itu yang jadi perhatian tim pelatih. Selain itu, masih ada pemain yang sering bermain sendiri di lapangan. Misalnya terlalu lama mengusai bola sehingga bisa direbut lawan," beber pria asal Guinea ini.

Karena itulah, tak ingin kembali kalah dalam dua pertandingan kandang selanjutnya, yakni lawan Pro Duta (14/4) dan Semen Padang (18/4), Careca lebih serius mempersiapkan tim. Diakuinya, merebut poin di kandang Semen Padang cukup sulit. "Kalau di Pro Duta kita targetkan tiga poin, atau minimal menahan imbang tuan rumah. Sedangkan di Padang target kita bermain seri, kita tahulah kekuatan Semen Padang seperti apa. Mereka tim bagus dan banyak pengalaman," tuturnya.

Dia bersyukur saat ini seluruh pemainnya dalam kondisi baik dan siap diboyong ke Lubuk Pakam serta Padang. Namun Careca belum bisa menyebut nama-nama pemain yang hendak dibawa. "Kita lihat dulu kondisi mereka sampai sehari sebelum berangkat, baru bisa diputuskan," tutupnya. (IPL)

Berita Terkait

Comment