Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Sabtu, 01 Juni 2013

Hengki Ardiles Siap Jawab Tantangan Timnas

By
Updated : Sabtu, 01 Juni 2013 18.27.00
Hengki Ardiles
Bek sayap kanan Semen Padang Hengki Ardiles siap menjawab 'tantangan' pelatih Timnas Indonesia Jacksen F Tiago.

Ia telah menerima surat pemanggilan dari PSSI pada Kamis (30/05/2013).

Hengki merupakan salah satu pemain dari 21 nama yang dirilis Badan Tim Nasional atau BTN untuk laga uji coba internasional melawan Belanda, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (07/06/2013).

Sebenarnya, Hengki sudah dipanggil untuk membela timnas saat persiapan Piala AFF 2012 di Malaysia.
Tetapi karena cedera, ia gagal masuk rombongan ke Malaysia.

"Iya, kemarin sudah lihat surat pemanggilan. Bersyukur bisa dipercaya lagi membela timnas. Tentu akan berjuang sebaik mungkin," kata Hengki kepada Berita Kota Super Ball, Jumat (31/05/2013) malam. 

Berita Terkait

Comment