Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Kamis, 20 Juni 2013

Sriwijaya FC Palembang Susah Payah Bekuk Gresik United

By
Updated : Kamis, 20 Juni 2013 01.12.00

Sriwijaya FC Palembang meraih kemenangan tipis 2-1 atas Gresik United dalam laga lanjutan Indonesia Super League (ISL).


Sriwijaya mencoba langsung menekan lini pertahanan tim tamu sejak menit pertama, namun justru Gresik United yang mendapatkan peluang emas terlebih dahulu. Riski Novriansyah sukses lepas dari kawalan dan tinggal berhadapan dengan Ferry Rotinsulu, dan dengan gemilang kiper timnas tersebut mampu menepis bola tembakan Riski.

Setelah itu Gresik seolah mendapatkan momentum, beberapa peluang berhasil didapat melalui tembakan Sultan Samma, Riski dan Matsunaga Shohei, namun masih belum membuahkan hasil.

Setengah jam pertandingan berjalan, Gresik United akhirnya berhasil memecah kebuntuan, kesalahan bek Sriwijaya berhasil dimanfaatkan oleh Samma, dengan mudah ia menaklukkan Ferry dan mengubah kedudukan menjadi 1-0.

Gresik mampu menahan keunggulan hingga satu menit jelang jeda, Ramdani Lestaluhu berhasil menyamakan kedudukan setelah memanfaatkan umpan Eddy Boakay Foday. Kedudukan imbang 1-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, skuat asuhan Kas Hartadi mampu mencetak gol cepat sehingga mengubah kedudukan menjadi 2-1. Erick Weeks Lewis mampu menyambut bola umpan Foday dengan tendangannya yang tidak mampu dihalau kiper Sandi.

Tertinggal, Gresik United menaikkan tempo permainan, skuat asuhan Widodo Cahyono Putro tersebut mendominasi pertandingan dan terus menekan tim tuan rumah. Bahkan pertandingan berjalan dengan keras, karena kedua tim sama-sama ngotot.

Pertahanan kokoh dan disiplin yang diperagakan oleh lini pertahanan Sriwijaya membuat, serangan-serangan Gresik tidak berujung gol. Beberapa kali, Matsunaga Shohei dan bahkan Ambrizal mencoba melepaskan tembakan dari jarak jauh, namun tidak berbuah manis.

Hingga pertandingan berakhir, Sriwijaya FC sukses mempertahankan keunggulan satu gol dan memaksa Gresik United pulang dengan tangan hampa.

Dengan kemenangan itu, Sriwijaya FC kembali ke posisi tiga menggusur Persib Bandung. Sementara Gresik United turun satu tangga ke posisi 12. (goal.com)



Berita Terkait

Comment