Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Senin, 07 Oktober 2013

Persibri Batanghari Menang WO atas Persijam Jambi

By
Updated : Senin, 07 Oktober 2013 19.58.00
Persatuan sepakbola Kabupaten Batanghari(Persibri) berhasil memetik tiga poin setelah meraih kemenagan WO dari Persatuan sepakbola Jambi (Persijam) dalam kompetisi Divisi II PSSI yang berlangsung di Bangka Belitung.

Raihan tiga poin itu didapat karena Persijam terlambat datang di lapangan pertandingan, sehingga panitia memutuskan Persibri menang WO, kata Manager Persibri Supriadi ST saat dihubungi melalui ponselnya, Minggu.

"Meskipun kami menang WO, tapi ini tetap merupakan kemenangan dan menjadi modal," ungkap pria yang akrab disapa Gabuk ini.

Ia menjelaskan, pihak Persijam sempat melakukan protes terhadap panitia, namun aksi protes tidak membuat panitia menarik keputusan yang telah dibuat dengan menyatakan Persibri menang WO.

"Mereka (Persijam) sempat protes ke panitia, tapi keputusan panitia sudah final dan menyatakan Persibri menang," ujarnya.

Seharusnya, kick off babak pertama antara Persibri dan Persijam berlangsung pukul 15.45 WIB, tapi Persijam tiba di stadiun Pemkab pukul 16.10 WIB.

Divisi II PSSI yang berlangsung di Babel diikuti enam klub, yaitu Persibri, PS Bangka Tengah, PS Belitung Timur, Persijam, PS Kerinci dan PS Karimun.

Supriadi mengharapkan seluruh masyarakat Kabupaten Batanghari untuk senantiasa memberikan dukungan serta doa agar Persibri bisa menjadi juara Divisi II.

"Besok anak-anak akan menghadapi PS Bangka Tengah, semoga Persibri mampu meraih hasil yang maksimal. Mohon doa seluruh masyarakat Batanghari," katanya lagi.(Ant) (KAR)




Berita Terkait

Comment