PS Belitung Timur memuncaki klasemen sementara Divisi II Liga Indonesia
wilayah Sumatera setelah pertandingan ketiga mencukur PS Kerinci 5-0.
Dengan hasil 2 kali menang dan sekali seri, tim asuhan Hadi Mustika
berpeluang lolos ke babakberikutnya.
Berbekal sekali menang dan sekali seri, anak-anak Beltim tampil percaya diri ketika menghadapi PS Kerinci di lapangan Pemkab Bangka Tengah, Koba, Rabu (9/10). Digempur habis-habisan gawang PS kerinci kebobolan hingga 5 gol. Sahan dan Rusi masing-masing mempersembahkan 2 gol. Satu gol penutup kemenangan Bletim dipersembahkan Karis.
"Hari ini menang 5- 0 lawan Kerinci. Beltim di klasemen teratas dengan nilai 7. Besok lawan PS Karimun harus merebut poin penuh sebab persaingan cukup ketat," ungkap Amrizal Ketua PS Beltim. (koranbabel.co.id) (KAR)
Berbekal sekali menang dan sekali seri, anak-anak Beltim tampil percaya diri ketika menghadapi PS Kerinci di lapangan Pemkab Bangka Tengah, Koba, Rabu (9/10). Digempur habis-habisan gawang PS kerinci kebobolan hingga 5 gol. Sahan dan Rusi masing-masing mempersembahkan 2 gol. Satu gol penutup kemenangan Bletim dipersembahkan Karis.
"Hari ini menang 5- 0 lawan Kerinci. Beltim di klasemen teratas dengan nilai 7. Besok lawan PS Karimun harus merebut poin penuh sebab persaingan cukup ketat," ungkap Amrizal Ketua PS Beltim. (koranbabel.co.id) (KAR)