Persita
Tangerang telah memilih Arcan Iurie sebagai pelatih untuk menghadapi
Indonesia Super League (ISL) 2014. Sekretaris Persita Tangerang, Ali
Subhan menuturkan, pengalaman Iurie melatih membuatnya Persita yakin
mendapat prestasi terbaik.
"Iurie resmi kami kontrak, kami langsung mengontraknya untuk dua musim. Kami menemukan kecocokan dalam negosiasi. Maka kecocokan itu langsung direalisasikan dengan mengontraknya," kata Ali.
Iurie sendiri merupakan salah satu pelatih asing yang sudah berpengalam. Ia pernah melatih Persebaya, Persija Jakarta, Persib Bandung, Persik Kediri, dan Semen Padang FC.
"Kami yakin, Iurie merupakan pelatih yang bisa membawa Persita memperoleh hal-hal yang lebih bagus. Salah satunya adalah dengan membawa tim mengakhiri kompetisi musim depan mencapai lima besar," papar Ali.
Iurie pun sudah langsung memimpin latihan di Stadion Benteng, Tangerang. "Jumlah pemain yang akan kami kontrak untuk musim depan sebanyak 25 orang. Saat ini kami mendapatkan 40 pemain yang akan diseleksi. Iurie akan memilih pemain yang bagus sesuai materi tim terbaik untuk musim depan," terang Ali.
Sementara itu terkait rekrutmen pemain, Iurie sepertinya tak sependapat dengan para asistennya. Buktinya, dari 33 pemain yang lolos seleksi tahap awal, hanya 8 pemain yang dianggap Arcan Iurie layak direkomendasikan ke manajemen untuk diikat kontrak.
Selebihnya ia masih ingin melihat lebih jauh performa lainnya. Jika tidak ada perkembangan, pelatih asal Moldova itu ingin membuka kran seleksi tahap kedua.
"Kita masih terus memantau pemain lainnya. Yang jelas, kami masih merekomendasikan 8 pemain," ujar Iurie.
Delapan pemain yang direkomendasikan ke manajemen, di antaranya, Supriyono (Persisam Samarinda), Ramadhan Saputra (Persiwa Wamena), dan Muhammad Husen (Persepam Madura United), serta Ade Suhendra (Persiba Balikpapan).
Iurie berharap, pemain yang masih dalam pantauan berusaha meningkatkan performanya. Dengan begitu, eks arsitek Persib Bandung itu bisa saja berubah pikiran.
"Mungkin karena saya baru melihat melihat mereka. Makanya, saya berharap dikesempatan berikutnya mereka mampu menunjukkan performa terbaiknya," tandasnya. (LI) (ICH)
"Iurie resmi kami kontrak, kami langsung mengontraknya untuk dua musim. Kami menemukan kecocokan dalam negosiasi. Maka kecocokan itu langsung direalisasikan dengan mengontraknya," kata Ali.
Iurie sendiri merupakan salah satu pelatih asing yang sudah berpengalam. Ia pernah melatih Persebaya, Persija Jakarta, Persib Bandung, Persik Kediri, dan Semen Padang FC.
"Kami yakin, Iurie merupakan pelatih yang bisa membawa Persita memperoleh hal-hal yang lebih bagus. Salah satunya adalah dengan membawa tim mengakhiri kompetisi musim depan mencapai lima besar," papar Ali.
Iurie pun sudah langsung memimpin latihan di Stadion Benteng, Tangerang. "Jumlah pemain yang akan kami kontrak untuk musim depan sebanyak 25 orang. Saat ini kami mendapatkan 40 pemain yang akan diseleksi. Iurie akan memilih pemain yang bagus sesuai materi tim terbaik untuk musim depan," terang Ali.
Sementara itu terkait rekrutmen pemain, Iurie sepertinya tak sependapat dengan para asistennya. Buktinya, dari 33 pemain yang lolos seleksi tahap awal, hanya 8 pemain yang dianggap Arcan Iurie layak direkomendasikan ke manajemen untuk diikat kontrak.
Selebihnya ia masih ingin melihat lebih jauh performa lainnya. Jika tidak ada perkembangan, pelatih asal Moldova itu ingin membuka kran seleksi tahap kedua.
"Kita masih terus memantau pemain lainnya. Yang jelas, kami masih merekomendasikan 8 pemain," ujar Iurie.
Delapan pemain yang direkomendasikan ke manajemen, di antaranya, Supriyono (Persisam Samarinda), Ramadhan Saputra (Persiwa Wamena), dan Muhammad Husen (Persepam Madura United), serta Ade Suhendra (Persiba Balikpapan).
Iurie berharap, pemain yang masih dalam pantauan berusaha meningkatkan performanya. Dengan begitu, eks arsitek Persib Bandung itu bisa saja berubah pikiran.
"Mungkin karena saya baru melihat melihat mereka. Makanya, saya berharap dikesempatan berikutnya mereka mampu menunjukkan performa terbaiknya," tandasnya. (LI) (ICH)