Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Sabtu, 12 April 2014

Semangat Tinggi Tim Persis Solo Songsong Kompetisi

By
Updated : Sabtu, 12 April 2014 18.27.00
Skuad Persis Solo musim 2014 resmi di luncurkan (soloblizt)
Semangat tinggi membalut tim Persis Solo usai diluncurkan di Stadion Manahan, Jumat (11/4) sore. Para penggawa Laskar Sambernyawa merasa keyakinannya bertambah dalam menyongsong kompetisi Divisi Utama 2014 yang bakal dimulai Selasa (15/4) mendatang.

Tak hanya sekedar perkenalan skuat tim, melainkan peluncuran kostum resmi Persis Solo baik jersey home maupun away. Striker Fery Anto, gelandang Mbombom Julien dan Wahyu Fitrianto, serta para awak lain skuad racikan pelatih Widyantoro tersebut merasa berbesar hati atas sambutan yang diberikan sepuluh ribu lebih pecinta bola dan suporter Pasoepati yang menghadiri launching tersebut.

''Perkenalan satu per satu pemain membuat rekan-rekan merasa lebih dekat dengan para pecinta Persis. Jadi, sekarang tak hanya beberapa nama saja yang dikenal. Ini menambah keyakinan tim dalam mengarungi kompetisi,'' kata Fery, sang kapten tim.

Gelandang asal Kamerun Mbombom Julien mengaku semakin optimistis membawa Persis berprestasi di musim ini. Mantan pemain PSMS medan itu kagum atas sambutan yang diberikan masyarakat dan suporter Pasoepati. ''Sambutan yang sangat meriah ini sangat berkesan buat saya,'' jelas Mbom.

Pelatih Widyantoro, senada. Dirinya siap mengemban amanah yang diberikan manajemen tim Kota Bengawan maupun suporter. Pria asal Magelang itu bakal berkerja keras dengan seluruh penggawa timnya untuk meraih hasil maksimal. ''Kami mohon doa restu warga Solo dan suporter Pasoepati agar Persis bisa berprestasi di musim ini,'' ungkap Wiwid, sapaan akrabnya.

Acara yang dimulai sekitar jam 15.30 diawali dengan perkenalan 29 pemain tim Kota Bengawan minus kiper Afif Bayu yang mengikuti seleksi tim Pra PON Jateng. Acara dilanjutkan pelepasan 100 balon dengan banner launching tim. Pelepasan dilakukan Ketua Harian Persis Yosca Herman Soedrajad, manajer Persis Totok Supriyanto didampingi wakil Presiden Pasoepati Ginda Ferachtriawan dan Sekjen Pasoepati Anwar Sanusi.

Lagu ''Satu Jiwa'' yang menjadi chant Pasoepati mengiringinya. ''Launching ini menjadi tambahan semangat tim sebelum bertarung pada kompetisi. Setelah ini kami langsung fokus laga perdana melawan PPSM Magelang,'' jelas Totok.

Launching tim diakhiri dengan pertandingan uji coba melawan Diklat Salatiga yang dimenangkan Persis 3-0. Dua gol dicetak Fery Anto dan sebiji lainnya dilesakan Windu Wibowo. (suaramerdeka)






Berita Terkait

Comment