Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Kamis, 08 Mei 2014

Duel Klasik: Persib vs Persija Berakhir Tanpa Gol

By
Updated : Kamis, 08 Mei 2014 23.39.00
Persib Bandung akhirnya hanya mampu bermain imbang 0-0 dengan tamunya Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (8/5) dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2014. Torehan imbang ini membuat Persib tetap di posisi kedua dengan raihan 20 poin. Sedangkan Persija mengemas 18 poin.
 

Anak asuh Djadjang Nurdjaman tidak mau menyia-nyiakan laga meskipun tensi pertandingan menjadi memanas. Namun, hingga tambahan waktu lima menit yang diberikan habis, kedua tim masih belum mencetak gol. Skor akhir pun menjadi 0-0.

Di babak kedua permainan tambah menarik. Persib tampak lebih menguasai permainan. Atep mendapat peluang emas di menit ke-49. Tendangan mendatar kaki kanannya dari dalam kotak penalti Persija masih bisa ditangkap oleh Andrytani.


Laga kembali terhenti di menit ke-53. Ismed yang hendak mengeksekusi tendangan bebas mendapat lembaran botol. Untungnya botol itu tidak mengenai Ismed.


Lima menit kemudian, Hariono melepaskan umpan panjang ke dalam kotak penalti Persija. Bola mengarah ke Coulibaly. Sayang. dia gagal menjangkau bola.


Lagi, Persib mendapat peluang emas. Pada menit ke-65, Konate melepaskan tendangan mendatar dari jarak jauh menggunakan kaki kanannya. Namun Andrytani berhasil menepis bola.
Hingga menit ke-70, skuad Maung Bandung tampil begitu dominan. Lini pertahanan Macan Kemayoran ditekan habis-habisan.


Dua menit kemudian, Atep melepaskan tendangan kaki kanan dari depan kotak penalti Persija. Namun bola mendatar hasil sepakannya masih melebar di sebelah kanan gawang Andrytani.


Maung Bandung kembali memperoleh peluang. Pada menit ke-79, Supardi melepaskan umpan panjang ke dalam kotak penalti Persija. Bola disundul oleh Konate. Namun akurasi bola masih melenceng di sebelah kanan gawang Macan Kemayoran.


Menit ke-83, tendangan bebas Ferdinand Sinaga di depan kotak penalti Macan Kemayoran belum menemui sasaran.


Hingga pertandingan berakhir, skor tetap imbang tanpa gol.


Usai laga Djadjang Nurjaman mengakui hari ini kurang puas, tidak bisa menang. "Kita tidak bisa menyelesaikan peluang yang banyak. Saya sudah prediksi Persija sudah parkir bus, babak pertama kita tegang," kata Djadjang.


Pria yang akrap disapa Djanur ini menambahkan sepanjang babak kedua Persib telah menekan terus. "Rudyana bermain lumayan, kita kasih kesempatan agak banyak tadi. Putaran kedua kita akan lebih evaluasi lagi apalagi finishing touch. Saya rasa manusiawi anak-anak kadang emosi," papar Djanur. (ligaindonesia)


Susunan Pemain :

Persib Bandung :
I Made Wirawan; Supardi Nasir, Vladimir Vujovic, Achmad Jufriyanto, Jajang Sukmara; Hariono, Konate Makan, Firman Utina; Tantan (Atep 46'), Ferdinand Alfred Sinaga, Coulibaly Djibril (Rudiyana 70')

Persija Jakarta : Andritany Ardhiyasa; Ismed Sofyan, Fabiano Beltrame, Syahrizal, Dany Saputra; Victor Pae (Defri Rizky 63'), Rohit Chand, Egi Melgiansyah (Rahmat Affandi 80'), Amarzukih; Ivan Bosnjak. 





Berita Terkait

Comment