PSPS Riau kembali mengincar poin penuh kala menjamu Persiraja
Banda Aceh, sore ini, Rabu (11/6/2014) di Stadion Kaharuddin Nasution, Rumbai.
Kemenangan telak atas PSAP Sigli dipertandingan sebelumnya akan jadi modal yang
bagus bagi PSPS.
Sebelumnya, PSPS menghempaskan PSAP Sigli dengan skor 6-0. Kemenangan dan kepercayaan diri ini akan menjadi modal yang bagus bagi PSPS kala menjamu Persiraja Banda Aceh, Rabu sore (11/6/2014) di Stadion Kaharuddin Nasution, Rumbai.
Menjamu Persiraja, PSPS pun menargetkan poin penuh. Apalagi pertandingan akan digelar dihadapan para suporternya.
"Kita akan berupaya untuk bermain bagus. Itu dulu. Poin maksimal tetap incaran kita," kata pelatih kepala PSPS Philep Hansen, Rabu (11/6/2014).
Jajaran pelatih sendiri diperkirakan akan mempertahankan line up yang sama kala menekuk PSAP Sigli. Andre Abubakar dan Ihwan dipertahankan di lini depan. Formasi 4-4-2 yang merupakan formasi pakem Philep pun akan diterapkan dalam menjamu Persiraja ini.
Ihwan dan Andre memang selalu menjadi andalan. Apalagi Ihwan, dalam pertandingan sebelumnya berhasil mencetak hatrick ke gawang PSAP Sigli. Penampilan Ihwan memang menawan dalam laga tersebut.(Ririn/WDA/RRI)
Sebelumnya, PSPS menghempaskan PSAP Sigli dengan skor 6-0. Kemenangan dan kepercayaan diri ini akan menjadi modal yang bagus bagi PSPS kala menjamu Persiraja Banda Aceh, Rabu sore (11/6/2014) di Stadion Kaharuddin Nasution, Rumbai.
Menjamu Persiraja, PSPS pun menargetkan poin penuh. Apalagi pertandingan akan digelar dihadapan para suporternya.
"Kita akan berupaya untuk bermain bagus. Itu dulu. Poin maksimal tetap incaran kita," kata pelatih kepala PSPS Philep Hansen, Rabu (11/6/2014).
Jajaran pelatih sendiri diperkirakan akan mempertahankan line up yang sama kala menekuk PSAP Sigli. Andre Abubakar dan Ihwan dipertahankan di lini depan. Formasi 4-4-2 yang merupakan formasi pakem Philep pun akan diterapkan dalam menjamu Persiraja ini.
Ihwan dan Andre memang selalu menjadi andalan. Apalagi Ihwan, dalam pertandingan sebelumnya berhasil mencetak hatrick ke gawang PSAP Sigli. Penampilan Ihwan memang menawan dalam laga tersebut.(Ririn/WDA/RRI)