Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Rabu, 29 Mei 2013

Persibo Bojonegoro vs Persepar Palangakaraya Berakhir Tanpa Gol

By
Updated : Rabu, 29 Mei 2013 20.36.00
Pemain Persibo
Persibo hanya bisa bermain imbang kala menjamu Persepar di Stadion Letjen H Soemantri, Bojonegoro, Rabu (29/5) sore. Main di kandang sendiri, Persibo yang bermaterikan 100 persen pemain lokal berusaha menekan sejak menit awal. Di babak pertama sejumlah peluang berhasil diciptakan tuan rumah, antara lain lewat Wahyu Teguh maupun Indra Setiawan.

Namun, rapatnya pertahanan Persepar membuat gol yang ditunggu belum kunjung lahir. Sebaliknya, Persepar beberapa kali mengancam gawang Persibo. Salah satu yang nyaris berbuah gol adalah sundulan kepala William Moreno di pertengahan babak pertama. Asisten pelatih Persibo Bambang Pramudji mengakui timnya tidak mampu tampil maksimal. Itu karena terbatasnya stok pemain sehingga dirinya tidak punya banyak pilihan.

"Kami hanya punya 14 pemain, semuanya lokal. Seluruh pemain asing kami sudah mengundurkan diri. Sementara tiga pemain amatir belum disahkan PSSI," kata Bambang usai pertandingan. Tiga pemain dimaksud adalah Totok Wahyu, Rizal Setiawan dan Oktavianus Fernando. Dengan kondisi seperti itu pihaknya dipaksa memaksimalkan pemain yang ada.

"Jadi hasil imbang ini saya rasa sudah maksimal. Kita bisa mengimbangi mereka yang diperkuat pemain asing dan menciptakan beberapa peluang," sambungnya. Hasil imbang ini mengangkat posisi Persibo satu strip ke peringkat 13 klasemen sementara Indonesian Premier League (IPL) dengan poin delapan, begitu juga Persepar yang naik ke posisi tujuh dengan poin 13. (Kar)


Sumarlin - Bojonegoro/IPL


Berita Terkait

Comment