Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Rabu, 18 September 2013

Dipastikan Playoff, Pelita BR Tak Mau Terdegradasi

By
Updated : Rabu, 18 September 2013 17.39.00
Inkonsistensi jadi sebab utama mengapa PBR terdampar ke posisi 15.



Pelita Bandung Raya (PBR) dipastikan harus menjalani laga playoff untuk tetap bertahan di kompetisi Liga Super Indonesia  (ISL) 2013/14 setelah menelan kekalahan dari Persiba Balikpapan. The Boys Are Back harus bertekuk lutut lewat gol Syakir Sulaeman di menit 5.

Dengan hasil ini PBR harus menghadapi Persikabo Bogor pada pertandingan playoff yang akan digelar pada 22 September 2013 di Stadion Manahan, Solo. Pasalnya, di klasemen akhir PBR hanya bertengger di posisi 15 dengan raihan 34 poin.

CEO PBR, Marco Paulo, berharap timnya bisa menuai kemenangan agar bisa tetap berlaga di ISL musim depan. "Kalau memang harus playoff, kami akan menjalaninya. Kami bertekad untuk meraih kemenangan sampai titik darah penghabisan," ucap Marco kepada VIVAbola.

PBR merupakan tim debutan di ISL yang promosi melalui proses akuisisi klub Pelita Jaya. Sebagai klub baru, mereka mengandalkan pemain-pemain muda untuk mengarungi musim 2012/13.

Dikatakan oleh mantan Direktur Transfer dan Alih Status PSSI tersebut, situasi itu menjadi alasan utama mengapa timnya kurang bersinar di musim ini. Mereka masih harus beradaptasi dengan ketatnya kompetisi ISL, sehingga performanyapun tampak tidak konsisten. Meski begitu, Marco tetap memuji permainan Rizky Pellu dan kawan-kawan.

"Kami tim baru, butuh proses untuk menemukan karakter permainan dan konsistensi. Secara umum, permainan dari tim sudah sangat baik. Ini menjadi bukti bahwa kami bukanlah tim instan," beber Marcos.

"Tim ini juga dipenuhi pemain-pemain muda dan hanya sedikit pemain seniornya. Jadi untuk bersaing dengan tim-tim besar sekelas Persipura, Sriwijaya, atau Persib, masih sulit bagi kami," sambungnya.


Editor / Posted : Andi David
Sumber : Vivabola.com




Berita Terkait

Comment