Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Selasa, 11 Maret 2014

Persis Solo Gelar TC Usai Ujicoba Lawan Persinga

By
Updated : Selasa, 11 Maret 2014 22.42.00
Tim Persis Solo, Jateng, menggelar pemusatan latihan (TC) usai pertandingan uji coba melawan Persinga Ngawi, Jatim, di Stadion Manahan Kota Surakarta, Kamis (13/3).

"Usai pertandingan tersebut, timnya menjalani pemusatan latihan untuk persiapan menghadapi Kompetisi Divisi Utama mendatang," kata Pelatih Persis Widyantoro di Solo, Selasa.

Menurut dia, program TC diutamakan kegiatan peningkatan fisik pemain untuk memanfaatkan waktu luang sebelum turun ke kompetisi yang rencana mulai digelar pertengahan April mendatang.

Usai pertandingan uji coba melawan Persingan itu, kata dia, sudah tidak ada lagi karena pada masa tenang pemilu tidak mungkin diberikan izin untuk mengadakan pertandingan lagi.

Menurut dia, usai bertanding lawan Persinga itu, pemain diliburkan terlebih dahulu, kemudian Feriyanto dan kawan-kawan mulai memasuki program pemusatan latihan mulai Senin (17/3).

"Kami segera mengkoordinasikan program itu dengan manajemen, sekalian menentukan tempat TC," kata mantan striker Persis Solo itu.

Menurut dia, tim pelatih belum menentukan lokasi untuk TC, termasuk persiapan, biaya, sarana prasaran pendukung untuk pemusatan latihan pemain.

"Program TC pemain, lokasinya bisa Waduk Cengklik Boyolali, Tawangmangu Karanganyar, untuk peningkatan fisik pemain. Kami juga membutuhkan fitness center dan lapangan futsal," katanya.

Menyinggung soal susunan pemain Persis saat menghadapi Persinga, Widyantoro menjelaskan, pemainnya yang cedera seperti Hendri Aprilianto (belakang) dan Yanuar (depan) diharapkan bisa diturunkan.

Pemain tengan Persis Solo, M Wahyu juga sudah kembali bergabung dengan Ferryanto dan kawan-kawan, setelah dia pulang kampung.

"Kami optimistis timnya mampu membuat peluang ke gawang Persinga untuk menciptakan gol. Persis saat laga uji coba tandang ke Ngawi kalah 1-2," katanya. (Antarajateng)




Berita Terkait

Comment