Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Selasa, 16 September 2014

Persepam-MU Terdegradasi, Pemain Dilirik Klub Lain

By
Updated : Selasa, 16 September 2014 10.07.00
Rossy Noprihanis
Posisi Persepam-MU yang akan bermain di Divisi Utama musim depan setelah terdegradasi dari kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014, membuat sejumlah pemain bintang mulai dilirik oleh klub-klub lain.

Bahkan, sekalipun sejumlah nama tetap komitmen untuk bertahan bersama tim berjuluk Laskar Sape Kerap, seperti Fachruddin dan Busari. Tapi tidak menutup kemungkinan juga berganti kostum pada kompetisi mendatang.


Selain itu, degradasinya Persepam-MU ke Devisi Utama setelah kalah bersaing dengan dua tim lainnya, yakni Persiram Raja Ampat dan Perseru Serui, sekalipun memiliki poin sama, 23 poin. Tetapi tim asal Pamekasan Madura itu kalah head to head atas kedua tim tersebut.


Namun demikian, hingga saat ini pihak manajemen Persepam-MU belum menerima surat resmi dari PT Liga Indonesia dan PSSI terkait posisi Persepam-MU musim depan. Bahkan, manajemen juga melayangkan protes terkait salah satu pemain Perserui yang dinilai tidak terdatat di International Transfer Certivicate (ITC), Sunday Austin Oboh.


Dari data yang berhasil dihimpun beritajatim.com, sedikitnya tujuh orang pemain Persepam-MU yang mulai dilirik oleh tim ISL lainnya. Di antaranya Fachruddin, yang dilirik Pusam, Barito, dan PSM Makassar. Rossy Noprihanis yang dilirik Sriwijaya, Barito, dan PBR.


Menyusul kemudian Slamet Nurcahyo yang dilirik Barito dan Persik. Ade Suhendra, dilirik Persik. Silvio Escobar, diincar Pusam, PSM, dan Sriwijaya. Diego Fretes masuk radar Barito, Sriwijaya, dan PBR. Serta Michael Orah yang dicanangkan merapat ke Persik dan Gresik United.


Berita Terkait

Comment