Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Rabu, 16 Januari 2013

PSIS Semarang Gelar Launching Tim

By
Updated : Rabu, 16 Januari 2013 20.17.00
PSIS Semarang Gelar Launching Tim
PSIS Semarang menatap optimis kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2013. Setelah menjalani tur ke Jawa Timur sebagai bagian dari persiapan jelang kompetisi, skuad Mahesa Jenar akan diperkenalkan ke publik Semarang pada Kamis (17/1).

Kendati memiliki misi besar untuk bisa promosi ke ISL pada musim depan, PSIS Semarang mengaku tidak akan menggelar acara launching yang glamor dan mewah. Menurut General Manager PSIS, Ferdinand Hindiarto, timnya  hanya ingin meminta doa restu kepada seluruh pencinta PSIS.

"Kami memberikan apresiasi kepada Pak Hendrar Prihadi (Plt Wali Kota Semarang) yang telah memprakarsai acara ini. Intinya pada acara tersebut, kami minta doa restu kepada masyarakat untuk mengarungi musim kompetisi mendatang," kata Ferdinand di Semarang, Rabu (16/1).

Lebih lanjut, Ferdinand menyatakan , selain mengundang supporter, PSIS juga akan mengundang tokoh sepak bola dan olahraga Kota Semarang, termasuk mantan manajer PSIS dari waktu ke waktu.

“Saat ini tim Mahesa Jenar memiliki misi yang sangat besar di kompetisi mendatang yaitu berhasil mewujudkan ambisi para pencinta tim untuk tampil pada kasta tertinggi persepakbolaan di Indonesia pada musim depan,” paparnya.

"Memang saat ini kita tidak ingin bermewah-mewah dulu karena kita belum apa-apa. Mungkin nanti setelah kita benar-benar berhasil, target kita berhasil, ya bisa saja," imbuh pria yang juga beberapa kali menjadi komentator ISL di televisi.

Selain memperkenalkan para penggawa Mahesa Jenar, pada acara tersebut juga akan mengenalkan seragam tim yang akan dipakai pemain pada musim mendatang.

Pada kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia yang dijadwalkan mulai diputar 27 Januari mendatang, tim asuhan pelatih Firmandoyo ini akan mengawali pertandingan dengan menjamu PSCS Cilacap. Laga ini bahkan dijadikan sebagai pembukaan resmi Divisi Utama Liga Indonesia dan disiarkan secara langsung.
(ligaindonesia.co.id)

Berita Terkait

Comment