Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Minggu, 26 Mei 2013

Menang di Kandang Lawan, Persija Jauhi Zona Degradasi

By
Updated : Minggu, 26 Mei 2013 17.36.00
Menang di Kandang Lawan, Persija Jauhi Zona Degradasi
Emmanuel Kenmogne
Klub Persija Jakarta melanjutkan pencapaian positif pada putaran kedua kompetisi Liga Super Indonesia (LSI) musim 2012-2013. 
 
Persija berhasil mengalahkan tim tuan rumah Persidafon Dafonsoro, 1-0 di Stadion Barnabas Youwe, Jayapura, Papua, Minggu (26/5/2013) sore.

Pemain asing asal Kamerun, Emmanuel Kenmogne menjadi bintang pada laga itu. Dia mencetak gol tunggal kemenangan Macan Kemayoran pada menit ke-43.

Pada pertandingan yang dipimpin oleh wasit Muslimin, pelatih Benny Dollo memainkan duet penyerang asing, Lam Hok Hei dan Emmanuel Kenmogne. Kombinasi keduanya sering kali merepotkan penjaga gawang Persidafon, Markus Haris Maulana.

Lam Hok Hei, pemain timnas Hong Kong yang dipinjam selama putaran kedua kompetisi LSI musim ini dari klub Biu Chun Rangers melakukan debutnya di kompetisi Liga Indonesia.

Kemenangan ini mengantarkan Persija beranjak naik ke peringkat ke-14 kelasemen sementara LSI menggeser posisi Persepam Madura United. Persija unggul selisih gol atas P-MU. Macan Kemayoran sudah mengumpulkan poin 22 hasil dari 21 kali bertanding.

Sementara, Persidafon tetap berada di peringkat ke-16 kelasemen sementara. Persidafon meraih 17 poin hasil dari 21 kali bertanding.

Persija Jakarta akan kembali ke ibu kota, setelah menjalani dua pertandingan tandang ke Papua. Pada pertandingan sebelumnya, Macan Kemayoran menahan imbang Persiram Raja Ampat 0-0. 

Persija mencatatkan hasil positif pada putaran kedua laga kompetisi LSI. Bertanding sebanyak empat kali, Macan Kemayoran meraih 3 kali kemenangan dan 1 kali seri.

Laporan: Tribun Jakarta

Berita Terkait

Comment