Tim Persekap
Kabupaten Pekalongan menang tipis 1-0 melawan Persikapur Purworejo pada
pertandingan kompetisi Divisi I Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI) PSSI
di Stadion M. Sarengat Batang, Rabu sore.
Gol semata wayang Persekap tersebut diciptakan Abrasid Talahu pada menit 74 dengan memanfaatkan umpan terobosan dari lini tengah lapangan.
Dalam pertandingan yang dipimpin wasit Fariw Hitasa berasal dari Daerah Istimewa Yogyakarta itu, sejak awal babak pertama, kedua kesebalasan saling memperagakan permainan menyerang sehingga beberapa kali terjadi peluang gol.
Persekap yang menargetkan meraih kemenangan, berusaha meningkatkan serangan ke barisan lini belakang Persikapur yang dijaga oleh Ade Firmanto, Werdo Triyadi, Aris Winarso, dan Rinto Hernawan.
Namun, berkat kedisiplinan para pemain Persikapur dalam menjaga posisinya, serangan Persekap kandas. Hingga babak pertama berakhir kedudukan 0-0.
Memasuki babak kedua, Persikapur mencoba bermain taktis untuk meraih kemenangan, akan tetapi strategi yang dimainkan oleh anak asuh Siswanto mudah terbaca oleh Persekap.
Persekap mampu menceploskan bola ke gawang Persikapur yang dijaga Aji Bayu Putra pada menit 70, setelah Abrasid Tolahu mampu memanfaatkan umpan terobosan dari lini tengah tim lawan. Hingga babak kedua berakhir, kedudukan 1-0 untuk kemenangan Persekap.
Pelatih Persekap Kabupaten Pekalongan Nasal Mustofa mengatakan bahwa secara hasil pertandingan, dirinya cukup puas.
Akan tetapi, katanya, dari permainan masih mengecewakan karena anak asuhnya tidak bisa menjalankan instruksinya.
"Seharusnya kami bisa menang lebih dari 1-0 karena banyak peluang gol yang terbuang percuma. Meski menang, kami akan melakukan evaluasi dan pembenahan pada posisi depan," katanya.
Pelatih Persikapur Purworejo Siswanto mengaku bahwa secara kualitas, pemainnya masih di bawah Persekap Kabupaten Pekalongan.
"Kami kalah kualitas pemain. Akan tetapi, anak-anak sudah cukup bermain bagus dan mampu mengimbangi permainan Persekap," katanya. (Ant)
Gol semata wayang Persekap tersebut diciptakan Abrasid Talahu pada menit 74 dengan memanfaatkan umpan terobosan dari lini tengah lapangan.
Dalam pertandingan yang dipimpin wasit Fariw Hitasa berasal dari Daerah Istimewa Yogyakarta itu, sejak awal babak pertama, kedua kesebalasan saling memperagakan permainan menyerang sehingga beberapa kali terjadi peluang gol.
Persekap yang menargetkan meraih kemenangan, berusaha meningkatkan serangan ke barisan lini belakang Persikapur yang dijaga oleh Ade Firmanto, Werdo Triyadi, Aris Winarso, dan Rinto Hernawan.
Namun, berkat kedisiplinan para pemain Persikapur dalam menjaga posisinya, serangan Persekap kandas. Hingga babak pertama berakhir kedudukan 0-0.
Memasuki babak kedua, Persikapur mencoba bermain taktis untuk meraih kemenangan, akan tetapi strategi yang dimainkan oleh anak asuh Siswanto mudah terbaca oleh Persekap.
Persekap mampu menceploskan bola ke gawang Persikapur yang dijaga Aji Bayu Putra pada menit 70, setelah Abrasid Tolahu mampu memanfaatkan umpan terobosan dari lini tengah tim lawan. Hingga babak kedua berakhir, kedudukan 1-0 untuk kemenangan Persekap.
Pelatih Persekap Kabupaten Pekalongan Nasal Mustofa mengatakan bahwa secara hasil pertandingan, dirinya cukup puas.
Akan tetapi, katanya, dari permainan masih mengecewakan karena anak asuhnya tidak bisa menjalankan instruksinya.
"Seharusnya kami bisa menang lebih dari 1-0 karena banyak peluang gol yang terbuang percuma. Meski menang, kami akan melakukan evaluasi dan pembenahan pada posisi depan," katanya.
Pelatih Persikapur Purworejo Siswanto mengaku bahwa secara kualitas, pemainnya masih di bawah Persekap Kabupaten Pekalongan.
"Kami kalah kualitas pemain. Akan tetapi, anak-anak sudah cukup bermain bagus dan mampu mengimbangi permainan Persekap," katanya. (Ant)