Updated : Minggu, 23 Juni 2013
19.01.00
Osas Saha memborong dua gol kemenangan Persisam Samarinda atas Persela Lamongan.
Persisam Samarinda berhasil mengalahkan
Persela Lamongan dengan skor 2-0 dalam laga lanjutan Indonesia Super
League (ISL) sore ini (23/6).
Dengan kemenangan itu, Persisam
mengokohkan posisi di papan tengah, sementara Persela tertahan di posisi
sembilan dan masih belum aman dari ancaman degradasi.
Bermain di
Stadion Segiri, Samarinda, Persisam langsung melancarkan tekanan ke
pertahanan tim tamu. Dalam 15 menit pertama, Lanciene Kone mendapatkan
dua peluang untuk dapat membawa timnya unggul, namun sayang penyelesaian
akhirnya kali ini kurang maksimal.
Sementara itu, Persela tidak
mampu keluar dari tekanan sehingga Mario Costas yang menjadi ujung
tombak tidak dapat berbuat banyak. Meski demikian, tim tamu berhasil
memaksakan hasil imbang tanpa gol hingga babak pertama berakhir.
Pada
babak kedua, Persisam kembali melancarkan serangan gencar ke pertahanan
Persela. Di menit ke-67, Persela hampir kebobolan ketika terjadi
kemelut di dalam kotak penalti, namun Rahel gagal memaksimalkan peluang
yang ada.
Sementara itu, Persela yang mengandalkan serangan balik
juga mampu mencuri beberapa peluang, namun upaya Costas dan juga Samsul
Arif belum membuahkan hasil.
Gol pemecah kebuntuan akhirnya
tercipta di menit ke-71, Osas Saha langsung menembak umpan terobosan
dari Bayu Gatra, dan membuat Choirul Huda tidak kuasa mengantisipasinya
sehingga kedudukan berubah menjadi 1-0 untuk tim tuan rumah.
Osas menambah pundi golnya sekaligus memastikan kemenangan Persisam dengan skor 2-0, satu menit menjelang pertandingan berakhir.