Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Rabu, 22 Januari 2014

Perseru Serui Tahan Imbang Barito Putera

By
Updated : Rabu, 22 Januari 2014 14.44.00
Laga Barito Putera melawan Perseru Serui berakhir imbang 0-0 di laga terakhir mereka dalam babak delapan besar Grup A Inter Island Cup 2014 di Stadion Kanjuruhan, Selasa (21/1).

Di menit-menit awal, Barito sempat mengancam gawang Perseru tepatnya di menit kesembilan. Sundulan James Koko Lomell memanfaatkan umpan silang Bangura masih melambung di atas mistar gawang Perseru. Menit ke-11, peluang kembali didapat Barito. Namun, sepakan keras Syahroni dari luar kotak penalti masih belum menemui sasaran.

Perlahan tapi pasti, Perseru mulai mmampu memberikan tekanan kepada Barito. Namun, kerjasama Okto Maniani dan Sunday Oboh belum mampu menggetarkan jala Barito. Skor imbang 0-0 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, laga berlangsung monoton. Barito dan Perseru kesulitan menembus pertahanan lawan masing-masing. Bola lebih banyak berkutat di lini tengah. Menit ke-58, Kuda Laut Orange Perseru hampir membobol gawang Barito. Tendangan bebas Aditya Harlan menyamping tipis di kanan gawang. Barito baru mulai menemukan irama permainannya jelang 10 menit laga usai. Namun, upaya mereka sia-sia. Skor kacamata bertahan hingga laga usai.

Usai laga pelatih Barito, Salahudin mengucapkan terimakasih pada anak asuhnya. "Apapun hasilnya saya akui tadi anak-anak bermain tegang dan pemain tidak bergerak sama sekali. Seperti yang saya bilang kemarin, kembalikan kondisi dalam tiga pertandingan itu sulit,  anti klimaknya di sini, pemain sudah capek.

Saya juga tidak menyangka stoper saya cedera makanya Yongki tidak saya mainkan," kata Salahudin.
Sementara itu Asisten Manager Perseru, Yantje Banua mengaku  dengan dikeluarkannya Oboh lini depan agak berkurang kekuatan. "Itu yang membuat kita agak kesulitan, yang jelas anak-anak bermain lepas. Kiita juga melakukan rotasi, tapi anak-anak main sesuai dengan yang kita inginkan. Saya akui Perseru ini tim promosi di ISL, kita main di turnamen ini dengan maksud uji coba. Kerangka tim juga belum terbentuk, Kalah berapapun itu tak ada masalah," jelas Yance.

Hasil ini membuat Barito duduk di puncak Grup A dengan poin lima. Namun, mereka bisa tergusur dan gagal lolos ke final andai Sriwijaya FC mampu mengalahkan Arema di laga kedua malam ini, ataupun sebaliknya. (ligaindonesia) (ICH)




Berita Terkait

Comment