Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Kamis, 13 Maret 2014

PSSB Bireuen Degradasi, PSAP Sigli Lolos Bersyarat

By
Updated : Kamis, 13 Maret 2014 11.39.00
Persiraja Banda Aceh dan PSBL Langsa lolos verifikasi sebagai peserta

PSBL Langsa salah satu tim dari Aceh yang lolos verifikasi (ist)


Tamat sudah PSSB Bireuen di level nasional. Tim Laskar Kota Juang dipastikan tidak lolos verifikasi klub peserta kompetisi divisi utama Liga Indonesia 2014. Dengan demikian, PSSB Bireuen pun dipastikan degradasi ke Liga Nusantara mulai musim depan.

Sementara itu PSAP Sigli dinyatakan lolos bersyarat. Demikian hasil verifikasi klub calon peserta kompetisi divisi utama yang diumumkan PT Liga Indonesia (LI) di Jakarta, seperti yang dirilis ligaindonesia.co.id.

PSSB menjadi satu dari tiga tim yang tidak lolos verifikasi dengan Perssin Sinjai, dan Persemalra Langgur, Maluku. Bisa jadi, Bireuen gagal lolos menyusul tidak bisa memenuhi aspek keuangan. Karena PT Liga Indonesia pada tahun ini sangat ketat dalam menilai dua aspek yakni keuangan, dan stadion.

Bukan rahasia lagi, jika skuadra PSSB sejak musim 2008-2009 hingga musim lalu, tak bisa melunasi tunggakan pemain. Terlebih, sejumlah pemain telah melayangkan surat kepada operator liga. Karena, aspek keuangan sama sekali tak dimiliki maka PSSB Bireuen harus tamat di sepakbola nasional.

Perjalanan PSSB di level divisi utama di mulai musim 2006-2007. Di mana setelah promosi di tangan ketua umum, Drs Mustafa Geulanggang yang ketika itu menjabat sebagai bupati. Namun, sejak itu, skuadra Kota Juang menurun baik dari segi prestasi mau pun berbalut dengan  krisis keuangan.

Seperti diketahui, tahapan menuju divisi utama maka klub definitif akan ditetapkan kemarin. Sebelumnya sebanyak 66 klub calon peserta menjalani verifikasi pada 3-28 Februari 2014. Setelah menyelesaikan rapat pleno, PT Liga menyampaikan bahwa hasil verifikasi bahwa 51 klub lolos, 12 klub lolos bersayarat, dan tiga klub tak lolos.

“Terhadap 12 klub yang dinyatakan lolos bersyarat, Liga akan melakukan proses verifikasi khusus terhadap penilaian yang telah dilakukan dalam waktu yang akan ditentukan. Dan, kepada klub yang bersangkutan diberikan kesempatan untuk menyampaikan tanggapan terhadap hasil verifikasi termasuk memberikan dokumen pendukung (jika diperlukan),” kata Joko Driyono, CEO PT Liga Indonesia, tadi malam.

Dari hasil ini, PT Liga akan menyampaikan hasil verifikasi kepada Komite Eksekutif PSSI dan penetapan peserta kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2014 menjadi wewenang Komite eksekutif PSSI untuk diputuskan selambat-lambatnya Senin, 17 Maret 2014.

Lain dengan PSSB, PSAP dinyatakan lolos bersyarat dengan 12 klub lainnya. Bonden kesayangan masyarakat Pidie masih dililit dengan persoalan aspek keuangan. Jika ingin tetap bisa ikut kompetisi, PSAP wajib melunasi semua gaji pemainnya. Kalau itu tidak dapat dilakukan, maka PSAP siap-siap ikut PSSB degradasi ke kompetisi Liga Nusantara tahun depan.

Sementara dua tim Aceh lainnya, Persiraja Banda Aceh dan PSBL Langsa lolos verifikasi sebagai peserta. Namun, publik sepakbola Aceh, harus merelakan kepergian PSLS Lhokseumawe. Gagal promosi ke ISL, tim Laskar Pase malah didegradasi karena kasus pengaturan skor saat berlaga di Liga Prima Indonesia (IPL) musim lalu. Praktis, Aceh hanya menyisakan Persiraja, PSBL, dan PSAP yang juga belum aman dari ambang degradasi akibat aspek keuangan. (aceh.tribunnews)




Berita Terkait

Comment