Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Jumat, 11 April 2014

Jelang Laga Tandang Aceh, PSMS Medan Asah Mental

By
Updated : Jumat, 11 April 2014 15.11.00
PSMS Medan tengah fokus mengasah mentalitas pemain jelang bergulirnya Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2014 pada 15 April mendatang. Apalagi Ayam Kinantan harus menghadapi dua laga away di Aceh.

“Sekarang tinggal fokus bagaimana memperbaiki psikologi pemain. Kami ingin mental tanding dan motivasi mereka sudah lebih baik sejak awal kompetisi,” ungkap pelatih PSMS Medan Kustiono kepada sportanews.com.

Selain mental tanding, kerja sama tim juga dimantapkan selama menggelar pemusatan latihan di Stadion Kebun Bunga Medan dalam beberapa hari ini.  Tujuannya agar setiap pemain menjadi bagian yang sama pentingnya, tidak ada

yang merasa lebih baik. Dalam sepakbola, kerja sama antar individu sangat dibutuhkan untuk mencapai kemenangan.

“Sejauh ini cukup baik. Tinggal mengasah ketenangan pemain dalam memainkan skema yang kita inginkan,” tegas Kustiono

Dari jadwal yang dikeluarkan PSSI, Haris Abdi Nasution dan kawan-kawan harus melawan ke Persiraja Banda Aceh di Stadion H Dhirmutala pada 15 April. Dua hari kemudian mereka harus ada di Sigli, markasnya PSAP.

Rabu (9/4), Persiraja menyatakan mundur dari kompetisi karena keterbatasan dana serta minimnya dukungan pemerintah. Menanggapi kabar tersebut, Kustiono meminta pemainnya agar tetap siaga. Soalnya, sejauh ini belum ada keterangan resmi dari PSSI soal mundurnya Persiraja.

“Saya susah ingatkan pemain agar jangan sampai terlena karena kabar itu. Tetap giat berlatih seperti biasa karena bisa saja itu cuma isu untuk mempengaruhi kami,” tegas Kustiono di hadapan para pemain.

Soal laga away ke Aceh, Kustiono mengingatkan pemainnya untuk tidak menganggapnya berbeda. Karena setiap tim memang harus melakoni laga home away. “Kami mau anak-anak tampil dengan mental yang sama baik di kandang sendiri maupun di kandang lawan,” tegasnya.

PSMS dijadwalkan berangkat ke Banda Aceh, Minggu (13/4) pagi. Mulai Jumat (11/4) pagi, para pemain sudah latihan intensif pagi dan sore. (Sporta)





Berita Terkait

Comment