Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Jumat, 30 Mei 2014

PS Siak Jaga Kans Lolos 24 Besar

By
Updated : Jumat, 30 Mei 2014 13.54.00
PS Siak menjaga kans lolos ke babak selanjutnya Divisi I Liga Indonesia musim ini. Ini berkat kemenangan 2-1 atas Medan United dalam laga lanjutan putaran kedua Grup B yang digelar di Stadion Sultan Ismail Kampung Rempak Siak Sri Indrapura, Rabu (28/5).

Tambahan tiga poin ini mendongrak PS Siak ke posisi kedua klasemen sementara menggeser Medan Jaya. Pasalnya, di partai kedua yang digelar di tempat yang sama kemarin, Medan Jaya menyerah 1-4 dari TGM Medan. Posisi puncak pun masih diduduki TGM Medan dengan nilai 13.

“Alhamdulillah, performa anak-anak meningkat dibandingkan laga pembuka lalu. Tapi saya berharap mereka semakin meningkat di laga terakhir melawan TGM Medan karena jika menang, minimal seri kami tetap di posisi kedua dan lolos babak selanjutnya,” ujar manajer PS Siak Agus Samsir usai pertandingan.

Dalam laga kemarin, PS Siak yang dilatih Afrizal Tanjung mendominasi pertandingan. Dua gol kemenangan tim berjuluk Laskar Ghimbam ini dicetak Angga. “Meski menang kami akan melakukan evaluasi karena lawan di laga terakhir cukup berat yakni pimpinan klasemen sementara,” ujar Afrizal Tanjung. (Riau Pos) 



Berita Terkait

Comment