Dua klub asal kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia, PSS Sleman dan Persis Solo nampaknya penasaran dengan kekuatan Persebaya. Keduanya pun berkeinginan untuk beruji coba dengan klub besutan Rahmad Darmawan tersebut.
Munculnya tawaran dari PSS dan Persis diungkapkan oleh asisten manajer Persebaya, Amran Said Ali. Menurut Amran, manajemen kedua tim ini sudah menjalin komunikasi dengan Persebaya. Mereka menyatakan berminat untuk beradu taktik dengan kemasan uji coba.
Amran menyebut kedua tim ini sudah menantang sejumlah peserta Indonesia Super League (ISL). "Kami ditawari pertandingan uji coba sebelum Ramadan," ungkap Amran dalam pesan pendeknya, Selasa (17/6) tengah malam.
Amran menambahkan bahwa kedua klub itu menginginkan uji coba di luar Surabaya. Elang Jawa ingin bermain di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (21/6). Sementara melawan Laskar Samber Nyawa, sebutan Persis menginginkan pertandingan di Stadion Manahan, Rabu (25/6).
"Sebenarnya bagus ini untuk persiapan tim. Tapi, kami masih akan mendiskusikannya dengan tim pelatih," sambung Amran. Sebelumnya, PSS juga sempat menantang kontestan ISL lainnya, Persela Lamongan. (bola.net)
Munculnya tawaran dari PSS dan Persis diungkapkan oleh asisten manajer Persebaya, Amran Said Ali. Menurut Amran, manajemen kedua tim ini sudah menjalin komunikasi dengan Persebaya. Mereka menyatakan berminat untuk beradu taktik dengan kemasan uji coba.
Amran menyebut kedua tim ini sudah menantang sejumlah peserta Indonesia Super League (ISL). "Kami ditawari pertandingan uji coba sebelum Ramadan," ungkap Amran dalam pesan pendeknya, Selasa (17/6) tengah malam.
Amran menambahkan bahwa kedua klub itu menginginkan uji coba di luar Surabaya. Elang Jawa ingin bermain di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (21/6). Sementara melawan Laskar Samber Nyawa, sebutan Persis menginginkan pertandingan di Stadion Manahan, Rabu (25/6).
"Sebenarnya bagus ini untuk persiapan tim. Tapi, kami masih akan mendiskusikannya dengan tim pelatih," sambung Amran. Sebelumnya, PSS juga sempat menantang kontestan ISL lainnya, Persela Lamongan. (bola.net)