![]() |
Skuad PSGL Gayo Lues |
Jika dilihat dari poin sementara Pidie jaya memiliki poin 7,dengan dua kali menang dan sekali seri,sedangkan PSGL masih memiliki poin 2 dengan dua kali seri,sedangkan Siak hanya memiliki 1 poin dari sekali seri dan sekali kalah,kalau melihat posisi poin saat ini,sebenarnya PSGL cukup bermain seri melawan Siak,sedangkan Siak wajib menang jika ingin lolos ke 12 besar dan menyingkirkan tuan rumah.
Tetapi bagi PSGL peluang untuk memetik poin paling tidak dengan seri saja,memang cukup besar selain kondisi pemain PSGL yang akan turun dengan skuad penuh,ditambah lagi suporter PSGL tentunya,akan memberikan semangat bagi tim kesayangannya,dan ini menjadi nilai tambah dalam laga sore ini.
Tentunya bagi pecinta sepakbola di Gayo Lues,sore ini diharapkan dapat menyaksikan laga terakhir dalam Grup M,dan memberikan dukungan bagi PSGL agar dapat melaju ke 12 besar Divisi I.
Informasi dari kubu PSGL menyebutkan dalam menghadapi PS.Siak akan menurunkan seluruh pemain intinya,pola permainan PSGL tidak berubah tetap dengan pola 4 4 2,dengan tekhnik menyerang. (alabaspos)