Empat pekan sebelum kembali bergulir, LIGA telah merilis beberapa perubahan jadwal pertandingan ISL 2014. “Ya, LIGA memang memutuskan penyesuaian jadwal lanjutan putaran ke-2 Kompetisi ISL 2014 dengan jadwal perempat final AFC Cup 2014 yang diikuti Persipura Jayapura,” kata Joko Driyono, CEO PT Liga Indonesia.
Setelah dilakukannya penyesuaian jadwal tersebut, putaran ke-2 Kompetisi ISL 2014 akan berakhir pada 5 September. Pada match day terakhir tersebut, akan memainkan lima laga Wilayah Timur dan lima laga wilayah Timur di hari yang sama.
“Pembagian grup babak 8 besar ISL 2014 sebagaimana diatur di Regulasi ISL 2014, adapun jadwal babak 8 besar sampai final akan disampaikan dalam waktu dekat. Dan, tidak ada lagi penambahan pemain untuk Babak 8 besar dampai dengan final,” papar Joko Driyono.
Lebih lanjut, Joko menjelaskan, pemutihan kartu pada babak 8 besar hanya berlaku untuk Kartu Kuning saja. Sedangkan untuk Kartu Merah tetap berlaku, dan pemutihan hanya dilakukan satu kali di babak 8 besar saja.
Untuk laga semifinal dan final akan dilakukan dengan sistem knock-out format single match. Pertandingan semifinal dan final rencananya akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. (Liga Indonesia)