Saddam Husain |
Berita Sepak Bola Nasional - Buntut protes menuntut gaji, 6 squad PS Sumbawa Barat
masing-masing Saddam Husain, Robby Susanto, Muhammad Rifki, Junaidin,
Alimuddin dan Ari Wibowo dipecat oleh Managemen tim.
Pemecatan pemain ini sudah berlangsung sejak Laskar undru menghadapi
laga kandang 11 Mei lalu, dengan demikian Saddam Husain cs sudah 3 kali
tidak tampil lagi bersama tim yang membesarkan namanya tersebut.
Manager Komunikasi PS Sumbawa Barat, Manurung, S.Pd menegaskan alasan
utama pemecetan sejumlah pilar intinya dikarenakan pemain tersebut
tidak disiplin, tidak sabar menunggu proses pencairan gaji dan terkesan
manja.
“Kami tidak dapat mentolerir pemain yang tidak disiplin, apalagi tidak memahami kondisi tim secara menyeluruh”tandas Manurung.
PS Sumbawa Barat menurut Manurung meski kehilangan 6 pemain tersebut
terutama Saddam Husain yang dikenal sebagai bintang PS Sumbawa Barat
selama ini tidak mengurangi prestasi tim, buktinya dalam 3 laga kandang
terakhir menurut Manurung PS Sumbawa Barat justru tampil lebih baik dan
meraih point penuh.
Meski demikian menurut Manurung, PS Sumbawa Barat tetap akan
mengakomodir pemain yang dipecat tersebut namun tidak untuk saat ini,
itupun dengan catatan bisa memperbaiki sikap terutama sikap sebagai
pemain yang professional.
“Kehilangan 6 pemain tadi kita tidak akan ganti atau tambah pemain
karena kompetisi hanya menyisakan 2 laga, kita baru akan lakukan seleksi
lagi jelang kompetisi tahun depan”ujar Manurung.
PS Sumbawa Barat saat ini merangkak naik ke papan atas Klasemen
sementara Divisi Utama Liga Indonesia group 4 atau berada diperingkat
ketiga
PS Sumbawa Barat menyisakan 2 laga dimana keduanya merupakan laga
tandang masing-masing menghadapi Perseru Serui dan PSBS Biak 2 tim asal
Papua yang kini bertengger di posisi pertama dan kedua klasemen
sementara. (KAR)