Updated : Kamis, 15 Mei 2014
00.32.00
Sampai sejauh ini, tim kebanggaan kota
Nabire, Persinab Nabire, hanya menduduki peringkat ke 4 dari 5 klub yang
berada di Grup 11 putaran pertama Divisi I 2014 yang
berlangsung di Ternate Maluku Utara.
Persinab mengantongi poin 4 dari hasil 4
kali bertanding, dimana Persinab berhasil menang sekali, seri sekali,
dan kalah 2 kali. Kemenangan Persinab diraih atas Persikos Kota Sorong
dengan skor 1-0 pada 30 april lalu. Selain itu Persinab dipencundangi 2
kali oleh Persisos Sorong Selatan dan Nusa Ina FC. Hasil seri yang
didapat Persinab saat mereka berjumpa PSKT Tomohon di laga perdana 29
april lalu.
Menilik perolehan poin dan peringkat
saat ini, Persinab Nabire masih memiliki peluang untuk lolos ke babak
selanjutnya jika berhasil meraih poin maksimal dari sisa 4 pertandingan
pada putaran kedua Divisi I Liga Nusantara 2014 yang akan kembali
digulirkan pada 24 mei 2014 mendatang di Tomohon Sulawesi Utara.
Saat ini peringkat pertama ditempati
Nusa Ina FC dengan raihan 10 poin, sama dengan peringkat kedua Persisos
Sorong Selatan, tetapi Nusa Ina FC lebih unggul selisih gol. Peringkat
ketiga ditempati oleh Persikos Kota Sorong dengan nilai 6, diikuti tim
kebanggan kota Nabire Persinab dengan poin 4, dan di posisi terakhir
ditempati oleh PSKT Tomohon yang akan menjadi tuan rumah di putaran
kedua mendatang dengan nilai 1. (Nabire.net)