Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Rabu, 14 Mei 2014

Seleksi Pemain P-MU Masuki Tahap Akhir

By
Updated : Rabu, 14 Mei 2014 12.09.00
Manajemen dan tim pelatih Persepam-MU segera menentukan para pemain seleksi yang akan memperkuat tim berjuluk Laskar Sape Kerap, pada putaran kedua kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014.

Selain menggenjot sejumlah menu latihan, baik fisik maupun teknik. Penentuan perekrutan pemain yang akan dikontrak manajemen juga didasarkan dari penampilan masing-masing pemain seleksi saat laga uji coba melawan klub lokal di Madura.

Bahkan dalam sepekan terakhir, tim pelatih sudah mencoret dua pemain asing Asia. Yakni Javad Moradi (Iran), dan Rachmadi Abdurrahman (Arab Saudi). Dan hanya menyisakan Abu Bakar Sillah (Australia), yang kembali mengikuti seleksi setelah sebelumnya juga dicoret oleh manajemen.

Dasar penilaian dari tim pelatih terhadap pemain seleksi disesuaikan dengan porsi yang jelas. Bahkan pihak pelatih juga akan merekrut pemain yang memiliki kualitas sama atau lebih dari materi pemain yang ada saat ini. "Semua ada dasarnya. Semua ada ukurannya. Yang jelas, saat ini kita sudah ada tim yang kualitasnya sudah kita ketahui semua. Kalau memang ada yang kualitasnya sama, atau di atas, pasti akan kita coba," kata Arcan Iurie, pelatih Persepam-MU.

Sementara, untuk dua pemain asing non Asia yang masih menjalani seleksi bersama Fachruddin dan kawan-kawan. Yakni Diego Parites (Paraguay) dan Edward Valuta (Moldova).

Selain itu, untuk pemain lokal hanya ada lima pemain. Yakni Yanuar dan Irfan Yunus Mofu (eks Persita), M Yusuf (Semen Padang), M Isnaini (PSPS Pekanbaru), dan Dedi Haryanto (Persijap Jepara).  (beritajatim) 





Berita Terkait

Comment