Penjaga-gawang-PSBL-Langsa-Aceh-saat-duel-udara-dengan-Pemain-nomor-punggung-87-dari-Persebo-Musi-Raya-dalam-ajang-Torabika-Soccer-Championship |
Klub besutan Bambang Sumantri berhasil mendapatkan hasil maksimal setelah menjalani pertandingan 90 menit dan berhasil meraih tiga poin dengan skor 1 : 0 atas tim tamu. Gol tunggal diciptakan oleh pemain nomor 9 Sugeng Wahyudi di akhir babak pertama, setelah berhasil memanfaatkan kemelut bola di depan gawang yang dijaga oleh Zulbahra.
Dibabak kedua, kedua tim meningkatkan intensitas penyerangan dengan jual beli serangan, ini terbukti bebeperapa kali masing-masing klub mendapatkan peluang namun sampai peluit panjang ditiup, skor tidak berubah.
Laga yang disaksikan langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Drs H Sohan Majid MM itu terasa kian manis, karena ini merupakan kemenangan perdana klub kebanggaan masyarakat Muba itu di ajang TSC B di markas sendiri yaitu Stadion Serasan Sekate.
Bambang Sumantri pelatih Persebo Musi Raya dalam konfrensi pers seusai pertandingan mengaku cukup puas atas kemengan itu. ” Cukup puas, Kita cukup mendominasi di babak pertama, sempat beberapa kali kita mendapatkan peluang namun masih belum dikonversikan jadi gol, namun demikian tetap dari pertandingan ini kita akan evaluasi terutama alur bola dari lini tengah ke lini depan yang masih belum maksimal,” ujarnya.
Terkait rencana penambahan pemain, ia mengaku masih akan lakukan kajian lebih lanjut. “Kita lihat saja nanti, karena itu bersifat situasional,” tambahnya.
Sementara itu, Manajer tim Persebo Musi Raya Ali Badri dalam konfrensi pers merasa puas atas hasil pertandingan hari ini, dan ia menjanjikan akan memberikan bonus bagi pemain Persebo Musi Raya. “Saya sudah sampaikan kepada pemain bagi akan mendapat bonus, untuk nilainya itu rahasia,” tutupnya.(heri)