Hanya
berbekal satu poin dari dua laga kandang di awal musim kompetisi
Indonesia Super League 2012/2013, PSPS Pekanbaru tetap optimis
menghadapi tuan rumah Persija Jakarta. Pada laga yang akan digelar di
Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (26/1) itu, tim Askar
Bertuah menargetkan kemenangan di hadapan puluhan ribu Jakmania.
Nada optimisme itu dihembuskan langsung oleh sang pelatih, Mundari
Karya. Ia menilai tim asuhannya memiliki potensi untuk bisa membuat
kejutan di kandang Macan Kemayoran.
“Jujur, walau menghadapi tim sebesar Persija, kita tetap menargetkan
kemenangan. Kedua tim memang bisa dikatakan sedang ‘sakit’. Tapi saya
percaya materi PSPS saat ini lebih baik. Kita ingin meraih kemenangan
perdana musim ini, sekaligus menyudahi rekor buruk setiap kali bertemu
Persija,” kata Mundari saat dihubungi Ligaindonesia.co.id, Jumat (25/1).
Pertemuan terakhir antara kedua tim terjadi pada penyisihan Inter
Island Cup 2012 di Palembang, Desember 2012. Saat itu, Persija yang
diperkuat pemain muda, sukses mencukur PSPS dengan skor 4-0. Skor serupa
terjadi pada putaran kedua ISL 2011/2012 lalu di kandang Persija.
"Kami akan memanfaatkan situasi Persija, di mana banyak pemainnya
yang hengkang. Memang tidak mudah menang dikandang lawan, tapi
kondisinya bisa berbeda saat pertandingan nanti," ujarnya.
Berkaca pada penampilan terakhir menghadapi Persisam, Mundari yakin
tim asuhannya bisa memberikan hasil maksimal. Secara teknis, Ade
Suhendra dkk sudah menjalankan instruksinya dengan baik.
“Para pemain sebenarnya sudah menunjukkan permainan yang baik.
Sekarang, tinggal bagaimana menjaga mental bertanding mereka, agar bisa
bermain konsisten dan tak takut dengan nama besar lawan,” ujar Mundari.
Sementara itu, sikap optimisme juga diperlihatkan oleh tuan rumah.
Pelatih Persija, Iwan Setiawan, yakin bisa meraup poin penuh untuk
dipersembahkan kepada paara Jakmania yang tetap setia mendukung Macan
Kemayoran, meski belum memberikan prestasi terbaiknya.
“Kehadiran enam pemain yang bergabung terakhir, bisa mendongkrak
kinerja tim. Sayang, kita masih terkendala dengan masalah fisik,
terutama Park Kyeong Min. Ia masih butuh penyesuaian dengan cuaca
Jakarta yang lembab,” kata Iwan Setiawan.
Walau baru bergabung, Park memang diharapakan menambah daya gedor
Persija Jakarta. Pemain asal Korea Selatan itu juga bisa dimainkan di
posisi gelandang sayap atau penyerang. Oleh karena itulah, ia sangat
dinantikan bisa bermain melawan PSPS.
Barisan depan Persija memang membutuhkan tenaga yang mumpuni.
Pasalnya, Pedro Javier dipastikan absen karena harus mengurus
perpanjangan Visa di Paraguay. Pemain lain yang terancam absen adalah
Johan Juansyah, yang menderita demam serta Ferry Komul. (ISL)
5 Desember 2009 Persija vs PSPS 2-0
8 April 2010 PSPS vs Persija 1-0
26 September 2010 PSPS vs Persija 2-2
19 Juni 2011 Persija vs PSPS 3-0
15 Januari 2012 PSPS vs Persija 0-2
19 Juni 2012 Persija vs PSPS 4-0
11 Desember 2012 PSPS vs Persija 0-4