Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Sabtu, 09 Februari 2013

Kalahkan Gresik United, Mitra Kukar Kembali Puncaki Klasemen ISL

By
Updated : Sabtu, 09 Februari 2013 01.42.00


Mitra Kukar kembali mengambilalih puncak klasemen Liga Super Indonesia (ISL) dari tangan Arema Indonesia. Itu setelah mereka sukses meraih tambahan tiga poin saat bertandang ke markas Persegres Gresik United, Stadion Tri Dharma, Gresik, Jumat, 8 Februari 2013.

Pada laga yang disiarkan langsung oleh tvOne tersebut, Mitra Kukar menang dengan skor meyakinkan 3-1. Di babak pertama, Mitra bahkan sudah unggul 2-0. Dua gol mereka diborong oleh Zulham Zamrun masing-masing di menit 17 dan 38.

Gresik United sempat memperkecil ketertinggalan di awal babak kedua, tepatnya menit 47. Siswanto melakukan penetrasi di sisi kanan lapangan. Dia lalu melepaskan tendangan datar ke tiang dekat yang tidak mampu diantisipasi kiper Samsidar.

10 menit berselang, Gresik United nyaris menyamakan kedudukan. Sayangnya, Aldo Barreto gagal mengeksekusi tendangan penalti yang diberikan wasit usai salah seorang pemain bertahan Mitra Kukar melakukan handball di kotak terlarang.

Malah di menit 75, Mitra Kukar kembali memperbesar keunggulannya menjadi 3-1. Kali ini Zulkifli Syukur melepaskan umpan deras dari sisi kanan. Kiper Agung Prasetya yang salah mengantisipasi justru membelokkan bola hingga masuk ke gawang sendiri.

Pertandingan berlangsung semakin panas di 10 menit akhir. Sempat terjadi keributan antarpemain yang mengakibatkan dikartu merahnya Risky Novriansyah dan Samsidar. Namun, sampai pertandingan berakhir skor 3-1 tetap bertahan.

Raihan poin sempurna membuat Mitra Kukar kembali unggul tiga angka atas Arema Indonesia (12 poin) di posisi runner up. Sementara itu, Gresik United yang mengoleksi 12 poin masih belum bergerak dari posisi 3.

Susunan Pemain

Gresik United: Agung Prasetya, Supandi, Park Chul Yung, Sasa Zacevic, Kacung Munip, Mahadirga Lasut, Ahmad Sembiring, April Hadi, Agus Indra, Siswanto.

Mitra Kukar: Samsidar, Seftia Hadi, Rachmat Latif, Hamka Hamzah, Zulkifli Syukur, Ahmad Bustomi, Jovo Pavlovic, Zulham Zamrun, Paolo Fragipane, Arif Suyono, Esteban Herrera

Berita Terkait

Comment