Penyerang PSLS Lhokseumawe, Carlos Raul Sciucatti. Foto : IPL/arif ariadi
Carlos Raul Sciucatti tampil gemilang saat PSLS menjamu Persijap di
Stadion Tunas Bangsa, Lhokseumawe, Rabu (6/3) sore. Striker Argentina
itu memborong dua gol kemenangan tuan rumah pada menit ke-46 dan menit
53 dari titik putih. Hadiah penalti diberikan setelah pemain belakang
Persijap melakukan pelanggaran keras terhadap Camara Fassawa di kotak
terlarang.
Pelatih PSLS Nasrul Koto menilai kunci kemenangan timnya adalah tampil
disiplin dan tidak pernah memberi kesempatan lawan untuk mengembangkan
permainan. "Anak-anak menjalankan instruksi dengan baik sehingga kita
bisa menguasai jalannya permainan. Kita juga tidak mau berlama-lama
menguasai bola," katanya usai laga.
Nasrul melanjutkan, usai bermain 3-3 dengan Persija pihaknya segera
melakukan evaluasi menyeluruh. "Sehingga ketika melawan Persijap kita
sudah siap," cetusnya. General Manajer (GM) Persijap Muhammad Said
Bassalamah di tempat sama mengatakan para pemainnya sudah berusaha keras
di lapangan. Namun keberuntungan lebih berpihak kepada tim tuan rumah.
"Mereka tidak membuang kesempatan, begitu dapat peluang langsung gol.
Mungkin ini karena faktor keberuntungan saja," sebut Said Bassalamah.
Dia menilai kedua tim bermain sama bagus dan saling menyerang.
(Sumarlin)