Striker Persepam Madura United,
Osas Marvelous Ikpefua Saha, resmi berseragam Persisam pada putaran
kedua Indonesia Super League (ISL) 2012/13. Osas diharapkan manajemen
bisa meningkatkan performa tim untuk bersaing merebut gelar juara.
"Iya benar, Osas Saha sudah pasti. Semoga dengan hadirnya
Osas mampu membawa Persisam ke peringkat yang lebih baik lagi serta
mampu dengan cepat beradaptasi dengan pemain lainnya," kata manajer,
Persisam, Agus Coeng, di situs Liga Indonesia, Kamis (9/5).
Osas Saha merupakan satu dari dua pemain asing yang akan direkrut
Persisam. "Di putaran kedua ini, Pesut Mahakam akan menambah dua pemain
asing. Satu slot sudah diisi Osas, tinggal satu lagi pemain asing untuk
posisi bek," kata Agus.
Osas Saha diproyeksikan untuk menggantikan peran Richard Obiora yang
dinilai kurang berkontribusi. Ia juga mempunyai misi yang sama dengan
manajemen Persisam untuk mengangkat prestasi tim berjuluk Pesut Mahakam
itu.
“Saya telah sepakat bergabung dengan Persisam oleh sebab itu ingin
tim ini berada di peringkat lebih baik lagi dan berusaha mencetak gol
sebanyak mungkin," ujar Osas.