Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Rabu, 19 Juni 2013

Amankan Lima Besar, Mitra Target Sapu Dua Laga Kandang

By
Updated : Rabu, 19 Juni 2013 00.33.00
 Mitra Kutai Kartanegara menargetkan menyapu bersih dua laga kandang berikut. 
 
Target ini untuk mengamankan posisi tim berjuluk Naga Mekes di lima besar papan klasemen sementara kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2012/2013. 

Posisi Mitra Kukar kini masih bertahan di lima besar dengan koleksi poin 43 poin. Hanya terpaut tiga poin dengan tim Barito Putra dengan raihan 40 poin. Namun tidak menutup kemungkinan, tim besutan Stefan Hansson bisa menyalip ke posisi empat yang ditempati Sriwijaya FC dengan mengumpulkan poin 45. 

"Memang posisi Mitra Kukar saat ini masih belum aman untuk berada di lima besar. Nanti di dua laga kandang, target tim harus sapu bersih. Kita main di kandang harus bisa dapat 6 poin," tegas Sukardi Kardok, Asisten Pelatih Mitra Kukar, Selasa (18/6/2013). 

Menurut dia, bermain di kandang sendiri wajib mengantongi kemenangan di dua pertandingan yang akan di gelar di Stadion Madya Aji Imbut Tenggarong, Kukar. Mitra Kukar bakal menjamu tim Persepam Madura United, Sabtu (22/6) pekan ini. Laga berikutnya, Mitra akan ditantang Persela Lamongan, Kamis (27/6) pekan depan.

"Kita akan hadapi tim Persepam. Tim ini juga punya target untuk menghindari zona degradasi. Artinya, semua pemain harus kerja keras dan target menang menjadi tuntutan Mitmen sebagai pendukung setia tim kita," kata Kardok.





Berita Terkait

Comment