Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Jumat, 21 Juni 2013

Bendera Berkibar di Maracana, Aremania: Terima Kasih Fans Brazil

By
Updated : Jumat, 21 Juni 2013 22.00.00

 
Harie Pandiono, satu pendukung kesebelasan Arema Indonesia, mengucapkan terima kasih kepada fans yang menonton Piala Konfederasi di Stadion Maracana, Brazil. Ucapan itu dilontarkan karena fans dari berbagai negara membantu pengibaran bendera Aremania di dalam stadion.

"Buat semua saudara yang saya temui di Maracana. Saya bangga padamu dan semua orang Brasil. Terima kasih sambutan hangat terutama dengan Arema Indonesia. Ini adalah pertama kalinya bendera Arema FC berkibar di Maracana setelah 50 tahun," tuturnya seperti rilis yang dia kirimkan ke redaksi beritajatim.com, Jumat (21/6/2013).

Harie menjelaskan, selama di Brazil, dia mendapat sambutan hangat dari suporter lokal. Begitu pula dari suporter negeri lain. Kenangan indah tersebut dibawanya kembali ke Malang.

Untuk itu, dia berjanji untuk mengirimkan bendera kebesaran Arema Indonesia kepada beberapa kenalan barunya di Brazil. "Aremania Indonsia mengirimkan salam kepada Anda dan semua Braziliant terutama wanita yang cantik dan baik yang ikut mengibarkan bendera Arema. Kami akan mengirimkan 5 set bendera Arema sebagai tanda terima kasih dan persaudaraan kita," tuturnya.

Harie juga berjanji, tidak hanya untuk ajang Piala Konfederasi, dia bakal kembali lagi ke Brazil untuk memeriahkan Piala Dunia 2014. (beritajatim.com)






Berita Terkait

Comment