Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Senin, 10 Juni 2013

Dua Laga Home Persibo Bojonegoro Gagal (Lagi)?

By
Updated : Senin, 10 Juni 2013 23.53.00


Foto dok.

 
Dua laga home Persibo Bojonegoro dalam laga lanjutan Indonesia Primer League (IPL) 2013 belum bisa dipastikan. Kemungkinan besar gagal digelar lagi karena permasalahan finansial.

"Tuntutan pemain untuk segera dilunasi gaji pertamanya membutuhkan dana yang banyak, selain dana untuk pertandingan home," ujar Cief Eksekutif Officer (CEO) Lokal Persibo, Lukman Wafi, Senin (10/06/2013).

Laga home jika digelar membutuhkan dana sebesar Rp 150 juta sampai Rp 200 juta. Jumlah tersebut termasuk untuk melengkapi kekurangan gaji pemain dan sewa stadion. "Persibo masih tertatih-tatih untuk mencari dana sebesar itu, jadi kita belum bisa memastikan akan bertanding," ungkapnya.

Laga home skuad Laskar Angling Dharma itu akan digelar pada tanggal 12 Juni melawan Persema dan tanggal 15 Juni melawan PSIR Rembang. Sebelumnya, pada tanggal 9 Juni Persibo melawan Persijap Jepara juga tidak ddigelar. Sehingga tim kebanggaan Boromania ini kalah WO.

Sementara, pemain hingga kini masih belum menjalani latihan, sebab beberapa haknya belum bisa terpenuhi. Wahyudi Hidayat dikonfirmasi beritajatim.com mengatakan jika hari ini tidak ada latihan. Pemain menuntut agar manajemen segera membayar apa yang menjadi hak pemain.

"Ya kita sudah melakukan keawajiban sebagai pemain, tapi hak kita belum juga dipenuhi," ungkapnya. (beritajatim.com)

Berita Terkait

Comment