Skuad Persisam Putra Samarinda saat melawan Persiram Raja Ampat dalam laga lanjutan Liga Super Indonesia (LSI) di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Jumat (31/5/2013) malam. |
Pasca menang dua laga kandang, Persisam Putra Samarinda segera mempersiapkan diri untuk laga tandang ke markas Persipura dan Persiwa, pekan depan.
Persisam Putra akan melakoni laga tandang ke Persipura Jayapura, Rabu (12/6) dan Persiwa Wamena, Minggu (16/6).
Manajer Tim Persisam Putra Samarinda
Agus Coeng Setiawan mengingatkan kepada skuad inti yang akan diboyong
tur Papua pekan depan. Kata dia, laga tandang kali ini, akan menghadapi
tim pemuncak klasmen dan tim tangguh.
"Minggu depan kita akan tandang ke Persipura dan Persiwa. Ini laga yang sulit. Persipura
sekarang mimpin klasemen. Dan Persiwa juga tim tangguh. Tim kita harus
siap dengan mental dan motivasi," ucap Agus Coeng, Selasa (4/6/2013).
Menghadapi dua tim tangguh asal Papua, Agus Coeng meyakini, tim
besutan pelatih Sartono Anwar, bakal bermain total dan menunjukan
permainan yang kolektif. "Pemain yang akan diboyong belum ditentukan.
Itu ditentukan pelatih," katanya.
Menurut dia, laga tandang pekan depan menjadi laga yang menarik.
Pasalnya, di putaran kedua kompetisi musim ini, Persisam Putra harus
mempertahankan posisinya di papan tengah. Saat ini, tim kebanggan warga
Samarinda mengoleksi 32 poin di urutan ke 7.
Laporan : Tribunnews