Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Kamis, 20 Juni 2013

Persibo Pastikan Lanjutkan Kompetisi IPL Hingga Akhir Musim

By
Updated : Kamis, 20 Juni 2013 22.22.00
Chief Eksekutif Officer (CEO) lokal, Lukman Wafi memastikan, Persibo tetap akan menyelesaikan kompetisi Indonesia Primer League (IPL) 2013, hingga akhir musim.

Meskipun, katanya, Komdis PSSI memberikan hukuman kepada sejumlah punggawa Tim berjuluk Laskar Angling Dharma karena menilai pemain Persibo terbukti berpura-pura cedera di laga kontra Sunray Cave JC Sunhei di Stadion Mongkok, Hong Kong, 9 April lalu dalam laga AFC Cup.

"Kita masih akan terus berlaga sampai kompetisi selesai. Soal sanksi, sampai saat ini kita belum menerima putusan itu," ujar Wafi, Kamis (20/06/2013).

Putaran Pertama IPL Persibo tinggal menjalani lima kali pertandingan. Empat kali away dan satu kali home. Pada laga away, tanggal 22 Juni 2013, Persibo akan bertandang dengan PSLS, di Stadion Tunas Bangsa, Lhokseumawe.

Tanggal 26 Juni 2013, Persibo akan bertandangan ke Persiraja di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh. Tanggal 03 Juli 2013, Persibo akan bertandang ke Pro Duta FC di Stadion Baharrudin, Medan. Laga away terakhir, akan bertandang melawan Semen Padang FC, di Stadion Agus Salim, Padang. "Sementara, laga home Persibo masih satu kali setelah gagal melawan Persema lalu," ujar Wafi.

Namun, lanjut Wafi, empat kali laga away itu ia mengakui jika tidak semuanya bisa dilakoni. Mengingat kondisi keungan tim kebanggan Boromania juga masih tersendat karena tidak memiliki sumber dana pasti. "Adalah nanti pertandingan yang harus kita korbankan. Tapi belum tentu kalah WO," tegasnya. (beritajatim.com)

Berita Terkait

Comment