Laskar Lahilote julukan Persigo Gorontalo nasibnya masih belum jelas jelang
kompetisi Divisi Utama musim 2014 tahun ini yang kabarnya akan dimulai
15 April mendatang.
Pasalnya, hingga saat ini belum ada kejelasan pendanaan atau sponsor yang ada dibelakang tim yang bermarkas di Stadion Merdeka, Kota Gorontalo itu.
Manajer Persigo, Aven Hinelo kepada Gorontalo Post mengaku sampai hari ini Persigo belum mengantongi sponsor pendukung untuk mengarungi musim kompetisi tahun ini. “Sampai sekarang kita belum ada sponsor, dan kalaupun nanti hingga jelang kick off 15 April belum ada dana tim, maka Persigo terancam tidak ikut kompetisi,” beber Aven yang mengaku harus mengocek dana pribadi untuk persiapan tim saat ini.
Ketua Asosiasi klub Divisi Utama tersebut juga mengatakan, pihak manajemen sudah bekerja maksimal dengan meloloskan tim hingga saat ini dan berharap figur-figur peduli sepakbola terdahulu seperti Fadel Muhammad dan Adhan Dambea bisa kembali hadir untuk menyelamatkan Persigo sehingga bisa bertahan dikasta kompetisi tertinggi kedua sepakbola tanah air. (gorontalopost)
Pasalnya, hingga saat ini belum ada kejelasan pendanaan atau sponsor yang ada dibelakang tim yang bermarkas di Stadion Merdeka, Kota Gorontalo itu.
Manajer Persigo, Aven Hinelo kepada Gorontalo Post mengaku sampai hari ini Persigo belum mengantongi sponsor pendukung untuk mengarungi musim kompetisi tahun ini. “Sampai sekarang kita belum ada sponsor, dan kalaupun nanti hingga jelang kick off 15 April belum ada dana tim, maka Persigo terancam tidak ikut kompetisi,” beber Aven yang mengaku harus mengocek dana pribadi untuk persiapan tim saat ini.
Ketua Asosiasi klub Divisi Utama tersebut juga mengatakan, pihak manajemen sudah bekerja maksimal dengan meloloskan tim hingga saat ini dan berharap figur-figur peduli sepakbola terdahulu seperti Fadel Muhammad dan Adhan Dambea bisa kembali hadir untuk menyelamatkan Persigo sehingga bisa bertahan dikasta kompetisi tertinggi kedua sepakbola tanah air. (gorontalopost)