Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Rabu, 18 Juni 2014

PSP Padang Tekuk PSBL Lampung 1-0

By
Updated : Rabu, 18 Juni 2014 04.25.00
Tim Pandeka Minang PSP Padang sukses mengingkuti langkah tuan rumah Cilegon United (CUFC) yang  memenangkan laga perdana. Jika CUFC menekuk Persiks Kuansing 4 gol tanpa balas, tim dari Kota Padang itu cukup meraih tiga poin dengan kemenangan tipis 1-0 atas PSBL Bandar Lampung.

Gol semata wayang tim asuhan Syafrianto Rusli dibuat striker Teguh Ilham menit ke-34 dalam laga Divisi I Grup N di Stadion Krakatau Steel, Cilegon, Serang, Banten, Selasa (17/6). Ia memanfaatkan kerja sama dengan gelandang Satriafery. Gol ini bertahan sampai pluit akhir dibunyikan wasit.


“Alhamdulillah, anak-anak bisa bermain lepas dan mampu menjaga emosi dan kesabaran, sehingga tak kehilangan kendali dalam permainan,” kata pelatih Syafrianto Rulsi kepada sportanews.com, usai pertandingan.

PSBL yang juga memancang tekad untuk kembali di Divisi Utama tahun depan, berusaha keras membalas ketertinggalan, terutama di babak kedua dengan meningkatkan tekanan dan gempuran ke jantung pertahanan PSP. Namun dengan ketenangan dan kerja sama yang apik, Revelino dan kawan-kawan mampu mengawal gawangnya dari kebobolan.

Sebaliknya, PSP sendiri punya banyak peluang, terutama di babak pertama. Tapi, tak mampu dituntaskan menjadi gol, selain satu gol dari kaki Teguh Ilham. “Dalam permainan PSBL juga bagus dan mampu memberikan perlawana yang luar biasa. Tapi anak-anak mampu mengantisipasinya sebelum masuk ke jantung pertahanan,” tambah pelatih Padang tersebut.

Dengan hasil ini, langkah PSP untuk mengamankan tiket ke babak 12 besar, tinggal menekuk tim sasama Sumatera, Persiks Kuantang Singingi, yang dalam laga pembuka dibantai 4-0 moleh tim asuhan Bambang Nurdiansyah. Jika tim yang dimanajeri Agus Suardi Abin sukses menjinakan Persiks, satu dari dua tiket Grup N bisa diselamatkan.

Tentu saja dengan catatan tuan rumah CUFC bisa menghentikan PSBL yang akan dimainkan Kamis (19/6) di tempat yang sama. Sedang PSP akan menutup laga melawan tuan rumah, setelah sebelumnya,Sabtu (21/6) melawan Persiks Kuansing. (sportanews)


Berita Terkait

Comment