Berita Sepak Bola Nasional -- Persis Solo menutup Putaran I Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016 dengan hasil kurang memuaskan. Tim besutan Widyantoro itu hanya mampu mencuri tambahan satu poin dari lawatan ke markas Persibas Banyumas di Stadion Satria, Purwokerto, Banyumas, Minggu (17/7/2016).
Sempat unggul lebih dulu, Persis akhirnya harus puas hanya meraih hasil imbang 1-1. Laskar Sambernyawa, julukan Persis, membuka keunggalan lewat gol yang dicetak Dedi Cahyono dengan memanfaatkan umpan silang Yanuar Ruspuspito di menit ke-22. Sayangnya, sembilan menit kemudian, Persibas mampu menyamakan kedudukan melalui tendangan Yulianto yang menerima bola muntah dari kiper Persis, Afif Bayu.
“Sayang sekali kami tidak bisa menang di laga ini. Padahal, kami punya banyak peluang emas di babak kedua tapi serangan selalu gagal di depan gawang lawan,” kata pelatih Persis, Widyantoro, saat dihubungi Solopos.com, Minggu malam.
Pelatih yang akrab disapa Wiwid itu menilai anak-anak didiknya telah tampil cukup apik di laga kali ini. Yanuar Ruspuspito dkk. mampu menguasai permainan dan lebih sering mengancam pertahanan lawan. Sayangnya, mereka tidak mampu mengkonversi setiap serangan menjadi gol.
“Kami kurang beruntung, padahal semua strategi sudah berjalan sesuai rencana. Anak-anak juga kurang tenang, sehingga finishing serangan kerap gagal. Mungkin juga mereka terlalu terbebani untuk menang di laga terakhir ini,” jelas Wiwid.
Hasil imbang melawan Persibas membuat kans Laskar Sambernyawa untuk lolos fase grup semakin kecil. Persis finis di peringkat keenam dengan koleksi enam poin pada klasemen akhir Grup 3 di putaran pertama. Mereka hanya berjarak dua poin atas Persibas yang menghuni posisi juru kunci.
“Peluang memang menipis, tapi kami tidak mau menyerah. Kami harus terus berjuang di putaran kedua nanti, sekecil apa pun peluang harus dimaksimalkan,” kata pelatih asal Magelang itu.
Persis hanya memiliki jeda satu pekan sebelum melanjutkan laga putaran kedua menantang PSGC Ciamis, 24 Juli 2016 nanti. Padahal, sejumlah pemain andalan belum sepenuhnya pulih, termasuk winger Andrid Wibowo yang tertimpa cedera pinggang saat melawan Persibas. “Andrid sepertinya belum bisa pulih pekan depan, cederanya cukup serius,” imbuh Wiwid.
Sementara itu, pelatih Persibas, Isprianto, mengakui banyak yang perlu diperbaiki timnya sebelum melanjutkan laga putaran kedua. Kendati demikian, dia cukup senang karena timnya mampu memaksa Persis berbagi poin sama.
“Laga sore ini [kemarin] banyak yang perlu dievaluasi, khususnya organisasi permainan. Di babak kedua, kami banyak tertekan tapi syukur tidak kalah. Ke depan melawan Persibangga [Purbalingga] semoga anak-anak lebih maksimal,” ulas Isprianto.
Harian Jogja
Senin, 18 Juli 2016
Persis Solo Ditahan Imbang Persibas 1-1
By Admin Staff
Updated : Senin, 18 Juli 2016
01.05.00
Tweet
Berita Terkait
Comment
ISL 2015
No | Klub | P | W | D | L | GD | PTS |
---|---|---|---|---|---|---|---|
GROUP K | |||||||
1. | PERSIPURA | 6 | 4 | 0 | 2 | 9-6 | 12 |
2. | AREMA INDONESIA | 6 | 3 | 2 | 1 | 14-7 | 11 |
3. | SEMEN PADANG | 6 | 3 | 1 | 2 | 10-8 | 10 |
4. | PERSELA | 6 | 0 | 1 | 5 | 6-18 | 1 |
GROUP L | |||||||
1. | PERSIB | 6 | 4 | 1 | 1 | 11-7 | 13 |
2. | PELITA BANDUNG RAYA | 6 | 2 | 2 | 2 | 4-4 | 8 |
3. | MITRA KUKAR | 6 | 1 | 2 | 3 | 8-10 | 5 |
4. | PERSEBAYA | 6 | 0 | 5 | 1 | 7-9 | 5 |
Sumber : PT Liga Indonesia
Jadwal Pertandingan
No Result
ISL 2015
No Result