Selamat Datang | |


Breaking
    Loading ...

Selasa, 19 Maret 2013

Diego dan Lilipaly Tak Masuk, Ini Alasan RD

By
Updated : Selasa, 19 Maret 2013 21.23.00


Diego Michiels (Bolanews)
 
Dari sejumlah nama pemain naturalisasi, dua nama yakni Diego Michiels dan Stefano Lilipaly, tak masuk dalam daftar 28 pemain terpilih. Menurut Rahmad Darmawan, tak dimasukannya kedua pemain itu bukan tanpa sebab.

Untuk Diego misalnya, RD, sapaan akrab pelatih Arema itu menjelaskan karena kondisi kebugaran Diego. Menurutnya, kondisi Diego tak terlalu bagus setelah tidak berlatih dalam 3 bulan.

"Berdasarkan pemantauan, Diego bagi kami pemain pintar. Ia spesialis dan pemain yang kami butuhkan di posisi bek kiri. Tapi, perlu diingat melawan Arab Saudi kita bermain selama 90 menit. Jadi, kita butuh pemain yang bugar secara fisik," kata RD dalam jumpa pers terkait pengumuman pemain di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (19/3).

Sementara Stefano Lilipaly, RD menjelaskan belum dapat melihat perfoma asli sang pemain. Waktu yang sangat sedikit, menurut RD, menjadi alasannya.

"Selain itu, kami juga belum mendapat kepastian apakah Lilipaly bisa bermain atau tidak. Kami ambil keputusan seperti ini juga karena waktu yang kurang untuk lihat pemain."

"Dua hari kemarin, kami buat pola seleksi dengan game session. Dari penilaian, kami masih belum terlalu yakin dalam tanda kutip, kami masih butuh untuk melihat mereka, berbeda dengan pemain di Indonesia yang sudah lama kami lihat," terang RD.

Berita Terkait

Comment